SuaraJatim.id - Bacaan surah Al Insyiqaq lengkap dengan tulisan latin dan artinya. Surah Al Insyiqaq berasal dari bahasa Arab "Insyiqaaq" yang memiliki arti terbelah. Isinya menerangkan tentang peristiwa-peristiwa yang terjadi pada hari Kiamat.
Salah satu tandanya yakni "terbelah", seperti yang diartikan dari kata "Insyiqaaq". Surah Al Insyiqaq merupakan surah ke-84 dalam Al Quran. Surah yang tergolong Makkiyah ini terdiri atas 25 ayat yang ada di juz 30.
Keterangannya terdiri atas kepatuhan bumi dan langit pada Allah SWT, yang tertuang dalam ayat 1-5. Lalu pada 6-15 berisikan kandungan tentang kabar pemberian kitan melalui tangan kanan dan balik punggung.
Kemudian, pada ayat 16-19, berisikan tentang tingkatan yang akan dilalui manusia dalam perjalanan hidup. Terakhir, pada ayat 20-25, berisikan tentang siksa Allah SWT yang pedih kepada hamba yang ingkar dan adanya pahala yang tak terputus bagi hamba yang beriman.
Baca Juga: Bacaan Latin Surah Al Mulk, Amalkan dan Sering Baca Insya Allah Dosa-dosa Diampuni
Surah Al Insyiqaq memiliki keutamaan dan keistimewaan, seperti yang diriwayatkan Muhammad bin Abdul Wahid Al-Ghifiqi, dalam kitab Lamahatul Anwar wa Nafahatul Azhar. Dari Ubay bin Kaab, Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa membaca surah Idzas samaa-un syaqqot, maka Allah akan melindunginya dari memberikan buku catatan amalnya dari arah belakang punggungnya."
Lalu, dari Ibnu Umar, Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa yang senang ingin melihat hari kiamat seperti halnya dia melihat dengan mata kepala, maka hendaknya dia membaca surah Idzasy syamsu kuwwirat, idzas samaa-un fathorot, dan idzas samaa-un syaqqot."
Berikut ini tulisan latin dari Surah Al Insyiqaq berserta arti dari setiap ayatnya:
Baca Juga: Tanda-Tanda Kiamat Kubra dan Pengertiannya
1. ias-sam`unsyaqqat
Apabila langit terbelah,
2. wa ainat lirabbih wa uqqat
Artinya, dan patuh kepada Tuhannya, dan sudah semestinya patuh,
3. wa ial-aru muddat
Artinya, dan apabila bumi diratakan,
4. wa alqat m fh wa takhallat
Artinya, dan memuntahkan apa yang ada di dalamnya dan menjadi kosong,
5. wa ainat lirabbih wa uqqat
Artinya, dan patuh kepada Tuhannya, dan sudah semestinya patuh.
6. y ayyuhal-insnu innaka kdiun il rabbika kad-an fa mulqh
Artinya, Wahai manusia! Sesungguhnya kamu telah bekerja keras menuju Tuhanmu, maka kamu akan menemui-Nya.
7. fa amm man tiya kitbah biyamnih
Artinya, Maka adapun orang yang catatannya diberikan dari sebelah kanannya,
8. fa saufa yusabu isbay yasr
Artinya, maka dia akan diperiksa dengan pemeriksaan yang mudah,
9. wa yangqalibu il ahlih masrr
Artinya, dan dia akan kembali kepada keluarganya (yang sama-sama beriman) dengan gembira.
10. wa amm man tiya kitbah war`a ahrih
Artinya, Dan adapun orang yang catatannya diberikan dari sebelah belakang,
11. fa saufa yad' ubr
Artinya, maka dia akan berteriak, “Celakalah aku!”
12. wa yal sa'r
Artinya, Dan dia akan masuk ke dalam api yang menyala-nyala (neraka).
13. innah kna f ahlih masrr
Artinya, Sungguh, dia dahulu (di dunia) bergembira di kalangan keluarganya (yang sama-sama kafir).
14. innah anna al lay yar
Artinya, Sesungguhnya dia mengira bahwa dia tidak akan kembali (kepada Tuhannya).
15. bal inna rabbah kna bih bar
Artinya, Tidak demikian, sesungguhnya Tuhannya selalu melihatnya.
16. fa l uqsimu bisy-syafaq
Artinya, Maka Aku bersumpah demi cahaya merah pada waktu senja,
17. wal-laili wa m wasaq
Artinya, demi malam dan apa yang diselubunginya,
18. wal-qamari iattasaq
Artinya, demi bulan apabila jadi purnama,
19. latarkabunna abaqan 'an abaq
Artinya, sungguh, akan kamu jalani tingkat demi tingkat (dalam kehidupan).
20. fa m lahum l yu`minn
Maka mengapa mereka tidak mau beriman.
21. wa i quri`a 'alaihimul-qur`nu l yasjudn
Artinya, Dan apabila Al-Qur'an dibacakan kepada mereka, mereka tidak (mau) bersujud,
22. balillana kafar yukaibn
Artinya, bahkan orang-orang kafir itu mendustakan(nya).
23. wallhu a'lamu bim y'n
Artinya, Dan Allah lebih mengetahui apa yang mereka sembunyikan (dalam hati mereka).
24. fa basysyir-hum bi'abin alm
Artinya, Maka sampaikanlah kepada mereka (ancaman) azab yang pedih,
25. illallana man wa 'amilu-liti lahum ajrun gairu mamnn
Artinya, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan, mereka akan mendapat pahala yang tidak putus-putusnya.
Demikian ini penjelasan mengenai Surah Al Insyiqaq, lengkap dengan tulisan latin dan arti dari setiap ayatnya. Semoga bisa bermanfaat dan menambah pengetahuan tentang kandungan surah dalam Al Quran.
Kontributor : Lukman Hakim
Berita Terkait
-
Jordi Onsu Resmi Mualaf? Ngaku Damai dengan Kajian Islam: Al-Quran Itu Benar Banget!
-
Bacaan Ayat Kursi Lengkap dan Manfaat Dahsyatnya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Jangan Sampai Terjangkit, Apa Itu Penyakit Istibtha yang Dibenci Allah SWT?
-
Daftar Lengkap PTN yang Menyediakan Jalur Khusus untuk Hafiz Al-Qur'an
-
Inilah Surat yang Dibaca saat Sholat Dhuha Sesuai Anjuran Rasulullah SAW
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini