SuaraJatim.id - Madura United menargetkan hasil maksimal saat bertemu Bali United pada pekan ke-16 BRI Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Kamis (9/12/2021) pukul 20.45 WIB.
Pelatih Madura United Fabio Lefundes mengatakan, pihaknya menginginkan hasil maksimal. Pelatih asal Brazil itu menjelaskan timnya memiliki persiapan yang matang dan setiap latihan, David Laly dkk menunjukkan perkembangan yang bagus.
"Kita harus dapat hasil yang maksimal. Kita yakin bisa membuat perbedaan di pertandingan," ujarnya, mengutip dari Antara, Kamis (9/12/2021).
Menurut dia, rencana yang dimiliki oleh Fabio Lefundes dapat dijalankan para pemain sesuai keinginannya. Ia juga menilai para pemain sudah memberikan dedikasi mereka. Madura United kini sudah menjadi tim yang bagus, dan mereka akan terus berusaha lebih baik lagi sepanjang kompetisi Liga 1.
Baca Juga: Bali United Vs Madura United, Teco: Persiapan Singkat, Semoga Kami Bisa Raih Tiga Poin
"Kita punya persiapan yang bagus, setiap latihan, kita menunjukkan progres yang bagus bersama pemain. Pemain sudah memberi dedikasi, dan ide yang saya punya di dalam tim bisa berjalan," terang Fabio.
"Jadi, tim kita sudah bagus, kita coba terus untuk lebih baik di dalam kompetisi," sambungnya.
Kekinian, Madura United berada di posisi ke-12 dengan raihan 17 poin dari 15 pertandingan, sedangkan Bali United berada di posisi lima dengan torehan 29 poin.
Madura United saat ini tengah membidik kemenangan setelah pada pekan sebelumnya takluk dari Persib Bandung dengan skor tipis 0-1 akibat gol cepat yang dicetak oleh penyerang Frets Butuan.
Jika menang melawan Bali United malam nanti, maka Laskar Sape Kerab naik setidaknya dua peringkat ke posisi 10 klasemen sementara Liga 1 melewati PSM Makassar dan PSS Sleman.
Baca Juga: Slamet Nurcahyo Minta Madura United Tidak Remehkan Bali United
Sumber: Antara
Berita Terkait
-
Bali United Incar 4 Pemain Timnas Indonesia yang Segera Habis Kontrak di Klub Luar Negeri
-
Media Malaysia: Jordi Amat Diincar 2 Klub Indonesia
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Media Malaysia Ribut Pemain Keturunan Indonesia-Spanyol Diincar Persib Bandung dan Bali United
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Dari Desa untuk Warga, THR dan Jaminan Sosial Wujud Kepedulian Desa Wunut
-
Wanita Probolinggo Ditemukan Tewas Misterius di Pinggir Jalan
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan