SuaraJatim.id - GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS), salah satu pameran otomotif tahunan terbesar di Indonesia dibuka di Kota Surabaya Jawa Timur ( Jatim ).
Dalam pameran tersebut, Menteri Perindustrian RI Agus Gumiwang Kartasasmita hadir. Ia mengatakan, GIIAS 2021 di Surabaya memiliki peran strategis untuk kebangkitan sektor industri otomotif nasional, khususnya Jawa Timur, pasca pandemi COVID-19.
Agus melanjutkan, GIIAS juga sebagai sebuah momentum Indonesia untuk dapat beralih menggunakan transportasi yang rendah emisi karbon dan ramah lingkungan.
Dan menurutnya, penyelenggaraan GIIAS di Surabaya sebagai kota terbesar kedua setelah Jakarta dan peran strategisnya sebagai hub atau pusat jalur perdagangan kawasan Indonesia Timur diyakini akan menjadi magnet bagi masyarakat.
Baca Juga: Info Vaksin Surabaya 10 Desember 2021 Banyak Vaksinasi Massal COVID-19
"Kami berharap kiranya seluruh rangkaian kegiatan exhibition, seminar, product presentation, dan test drive dapat menjadi jendela untuk mempromosikan industri otomotif Indonesia kepada dunia internasional," ujarnya, dalam siaran pers, Jumat (10/12/2021).
Mengusung konsep Autovaganza GIIAS Surabaya 2021 akan mengangkat kemajuan otomotif terkini lewat kehadiran berbagai varian kendaraan baru, kendaraan berbasis listrik hingga kendaraan konsep yang dipamerkan para peserta.
Ketua Umum GAIKINDO Yohannes Nangoi menambahkan, penyelenggaraan GIIAS Surabaya pada tahun ini diharapkan menjadi dorongan yang fokus untuk pemerataan pertumbuhan industri otomotif khususnya di daerah Jawa Timur.
Nangoi juga mengungkapkan bahwa dalam penyelenggaraan GIIAS Surabaya tahun ini, berbagai inovasi terkini dari industri otomotif, lewat berbagai kendaraan terbaru, kendaraan konsep serta kendaraan listrik, dimana sejalan dengan arahan pemerintah untuk mendorong green mobility, dan terus menciptakan lingkungan yang bersih dengan kendaraan emisi rendah atau bahkan tanpa gas buang.
"Kehadiran teknologi terkini dari kendaraan berbasis listrik diharapkan dapat menjadi pilar pendukung tercapainya konsep green mobility tersebut," kata Nangoi.
Baca Juga: Best 5 Oto: GIIAS Surabaya 2021 Peduli Semeru, Harga New Honda CB150X, Bantu Lalin Kawasan
Menurutnya, kehadiran kendaraan-kendaraan tersebut membuktikan pencapaian industri otomotif Indonesia. Nangoi juga menyampaikan bahwa GAIKINDO juga menaruh kesedihan, keprihatinan dan berbelasungkawa atas tragedinya bencana alam erupsi gunung semeru yang menelan korban jiwa.
"GAIKINDO atas nama industri otomotif Indonesia mendeklarasikan akan menyerahkan seluruh hasil penjualan tiket pada pameran GIIAS Surabaya 2021, untuk korban bencana erupsi gunung Semeru, Kami harap dapat sedkit meringankan penderitaan para korban dan dapat mempercepat pengembalian kondisi normal masyarakat sekitarnya," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Siapa Miles de Vries? Winger FC Utrecht Keturunan Surabaya OTW Bela Timnas Indonesia di Piala Dunia
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak
-
Berkat Program BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita
-
UMKM Binaan BRI Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Usai Digeledah KPK Ketua KONI Jatim Angkat Bicara, Terkait Kasus Apa?
-
Gubernur Khofifah Sambut Baik Komandan Lantamal V Dukung Kedaulatan Pangan di Jatim