SuaraJatim.id - Banjir lahar dingin membawa material vulkanik Gunung Semeru usai hujan deras mengguyur kaki Gunung Semeru. Bukannya menghindar, warga justru menonton fenomena alam tersebut di kawasan Jembatan Gantung Dusun Bondeli, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur, Senin (20/12/2021).
Video yang memperlihatkan momen tersebut diunggah oleh akun instagram @lumajangsatu.
Dalam video terlihat sejumlah warga berada di pinggir aliran lahar dingin yang melewati bawah jembatan. Bahkan, ada beberapa orang yang terlihat berdiri di atas jembatan.
Padahal, lahar dingin yang membawa material vulkanik tersebut terlihat masih mengeluarkan asap. Sementara mereka berada di jarak yang cukup dekat dengan aliran lahar dingin tersebut.
Baca Juga: Rumah Wagiman Tak Tersentuh Amuk Erupsi Semeru, Gus Miftah: Berkat Sholawat Nariyah
Hal itu pun terlihat sangat berbahaya. Apalagi, sebelumnya aliran lahar dingin sempat meruntuhkan Jembatan Gladak Perak yang berada di Dusun Curah Kobokan.
Unggahan tersebut pun mengundang beragam komentar dari warganet.
"Jangan deket2 dong itu warga, kan bahaya," ujar @kiya***
"Uwaww lahar panassss, enak gae nggodok telur ayam gelis mateng," kata @mfais***
"Sangar ancen wong2 iku," ucap @piqo***
Baca Juga: Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Km Minggu Pagi
"Banyak yg pake masker, partikel debunya klu terhirup kan bahaya," ujar @henny***
"Aneh sama rakyat indo. Bencana berbahaya nonton, giliran ada korban yg di hujat petugas. Kocak," kata @neti***
"Jan wong2 iku ga duwe wedih blasss," kata @qlbu***
"Suka aneh sma org2, bencana udh jdi tempat wisata dan pertunjukan," ujar @mimi***
"Wong" Iki ko' Ndak onk wedine yo...aneh," ujar @anin***
"Heran sama tu orang-orang padahal udah jelas" kayak gitu kok malah ditontoh...Hadeuhhh," ujar @_vivi***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Akun X Wikipedia Bagikan Cerita Firaun Akhenaten yang Pernah Pindahkan Ibu Kota, Warganet: Kok Mirip Sama...
-
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
-
Viral Pelayanan Ramah CS BRI untuk Nasabah Disabilitas, Tuai Pujian Publik
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk