SuaraJatim.id - Besok ummat Kristiani di seluruh Indonesia bakal merayakan Natal. Saban Natal, ucapan selamat mengalir dari berbagai tokoh, tak terkecuali pejabat pemerintahan.
Sehari menjelang perayaan Natal itu, Wakil Presiden Maruf Amin pun sama. Ia menyampaikan ucapan Selamat Hari Natal dan Tahun Baru 2022 kepada seluruh umat yang merayakan.
"Kepada saudaraku umat Kristiani yang merayakan Hari Natal, saya mengucapkan selamat; dan saya ucapkan Selamat Tahun Baru 2022 untuk kita semua," katanya, seperti dikutip dari Antara, Jumat (24/12/2021).
Wapres berharap seluruh umat Kristiani tetap bersemangat merayakan Natal meskipun masih di tengah kondisi pandemi yang belum berakhir.
Baca Juga: Wapres Maruf Amin Sampaikan Selamat Natal untuk Seluruh Umat Kristiani
"Walaupun perayaan Natal tahun ini masih dilaksanakan dalam kondisi pandemi, saya berharap Saudara-saudara tetap bersemangat dalam damai dan kebahagiaan," katanya.
Momen perayaan Natal dan Tahun Baru, lanjut Wapres, menjadi saat dimana seluruh kerabat berkumpul.
Oleh karena itu, Wapres mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan dengan ketat guna memutus rantai penularan COVID-19.
"Saya mengajak kita semua seluruh bangsa Indonesia memohon perlindungan kepada Allah SWT Tuhan yang Maha Esa, agar kita diberikan kemampuan untuk melewati berbagai tantangan di tengah situasi ketidakpastian, seraya terus melaksanakan protokol kesehatan," katanya.
Wapres juga mendorong seluruh umat beragama di Indonesia untuk terus meningkatkan toleransi dan menjaga kerukunan guna memelihara perdamaian antarumat beragama.
Baca Juga: Wapres Maruf: Saudaraku Umat Kristiani Selamat Natal dan Tahun Baru 2022 untuk Kita Semua
"Marilah kita jaga terus kerukunan, kita tingkatkan kepedulian, kita sebarkan cinta kasih dan pesan pesan perdamaian. Semua nilai itulah yang menyatukan kita sebagai saudara sebangsa dan se-Tanah Air," ujar Wapres.
Berita Terkait
-
Perpisahan Menyentuh Ma'ruf Amin: Saya Tak Perlu Dipoles-poles Apalagi Personal Branding, Apa Adanya Saja
-
Sindir Jokowi Jelang Lengser? Wapres Ma'ruf Amin: Saya Tak Perlu Dipoles-poles, Apa Adanya Lebih Enak
-
Momen Wapres Ma'ruf Amin Berpamitan dengan Jajaran Satwapres
-
Akui Dibahas di Istana, Wapres Ma'ruf Amin Lempar Kasus Bos Judi Online Inisial T ke Bareskrim: Semuanya Sudah Tahu
-
Puji Mendiang Ismail Haniyeh Sebagai Pejuang Palestina, Wapres Maruf Amin Kutuk Israel karena Licik
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
Terkini
-
Dentuman Misterius Kagetkan Warga Pacitan: Suara Apa?
-
Viral Video Pengeroyokan Diduga Pelakor di Sampang, Ini Kronologinya
-
Pelatih Madura United: Wasit Cek Ulang Penalti Sampai 10 Kali
-
Survei The Republic Institute di Pilwali Kota Madiun: Maidi-Bagus Jauh dari 2 Paslon Lain
-
Cawagub Emil Dardak Pastikan Pembangunan Infrastruktur Merata Hingga Selatan Jatim