SuaraJatim.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Pakaan Dajah, Desa Galis, Kabupaten Bangkalan, Jumat (24/12/2021). Kecelakaan melibatkan bus dengan truk itu mengakibatkan seorang penumpang bus meninggal.
Kanit Laka Lantas Polres Bangkalan, Ipda Sys Eko mengatakan, kronologis kecelakaan berawal dari truk yang dikemudikan Safi (39) warga Galis hendak mendahului kendaraan di depannya. Kondisi lalu lintas di Jalan Raya Pakaan Dajah saat itu cukup padat.
Tabrakan tak dapat terhindarkan akibat jarak kedua kendaraan terlalu dekat.
"Jadi truknya hendak menyalip namun saat bersamaan dari arah berlawanan ada bus AKAS yang telah memuat menumpang dari timur,” ujarnya mengutip dari Beritajatim.com --jejaring Suara.com, Jumat (24/12/2021).
Baca Juga: Habis Pijit Istri Polisi, Pria Bangkalan Ini Semaput Dipukuli, Sekarang Lapor ke Polres
Akibat kecelakan itu, masing-masing dari kendaraan timbul korban.
“Untuk korban yakni supir truk mengalami luka robek bagian kepala, sementara supir bus bernama Jupriyanto mengalami patah kaki bagian kanan dan luka robek,” tambahnya.
Korban dari kernet bus, yakni Andre Apriyanto (37) warga Sumenep mengalami patah bagian bahu. Sedangkan penumpang bus Mynet Haryanto (28) mengalami patah tulang rahang dan satu penumpang lain Mat Saleh (49) warga Sumenep meninggal dunia.
“Untuk korban dibawa ke Puskesmas Galis guna mendapat pertolongan. Termasuk korban meninggal juga dibawa kesana,” terangnya.
Peristiwa kecelakaan lalu lintas itu juga sempat mengakibatkan kemacetan panjang, hingga proses evakuasi kendaraan tuntas dilakukan.
Baca Juga: 59 Desa di Bangkalan Madura Tidak Punya Dana untuk BLT
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Profil Nicholas Nyoto Prasetyo Dononagoro, Ketua Koperasi BLN Dugaan Investasi Bodong
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Chipset Snapdragon Terbaik Mei 2025
-
6 'Bansos' Disalurkan Pemerintah Mulai Juni 2025, Ini Daftar dan Sasarannya
-
Profil Arkhan Fikri: Anak Emas Shin Tae-yong, Pemain Muda Terbaik BRI Liga 1
-
PSS Sleman Degradasi, Pemain Timnas Brasil dan Australia Ungkap Kesedihan
Terkini
-
BRI Hadir di GFL Series 3, Bukti Nyata Komitmen Ikut Membina Generasi Muda
-
Tinjau Normalisasi Sungai di Pamekasan, Gubernur Khofifah Pastikan Daya Tampung Air Kembali Normal
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang