SuaraJatim.id - Demi hobi yang dicintai, orang rela mengeluarkan uang berapa pun nominalnya. Seperti yang dilakukan Wawan Priyanto (43) warga Kota Mojokerto, Jawa Timur.
Pria sehari-hari sebagai penjual sandal ini membangun pagupon alias kandang burung dara hingga mengahabiskan dana senilai Rp60 juta.
Kiplik sapaan akrabnya ini mulai membangun pagupon berbahan besi dan lantai bordes mobil di belakang rumahnya sejak 2017. Rumah burung dibangun di lahan yang luasnya 3x6 meter persegi.
Dijelaskannya, pagupon berbahan besi dianggap lebih tahan lama ketimbang pagubon konvensional terbuat dari kayu dan bambu bernilai Rp2 juta.
Baca Juga: Lestarikan Endemik Langka, Gus Muhaimin: Komunitas Burung Kicau Patut Diapresiasi
"Namanya hobi, mau gimana lagi. Saya suka melihara dara kentong dari tahun 2015. Sekarang beranak pinak makin banyak, kalau pakai pagupon bahan kayu dan bambu cepat rusak. Dari pada bikin-bikin terus, mending pakai besi lebih kokoh," ujarnya, mengutip dari Jatimnet.com --jejaring Suara.com, Kamis (6/1/2022).
Pagupon tersebut kini mampu menampung 50 jodoh (pasangan) atau 100 ekor burung dara. Belum termasuk puluhan piyek atau anakan burung dara kentong yang ada di dasar bangunan berwarna merah itu.
Ratusan burung dara kentong indukan itu sengaja dirawatnya dan diberi fasilitas cukup mewah. Sebab, nantinya anakan atau piyek yang dihasilkan bisa dijual dengan harga mulai Rp200 ribu sampai Rp5 juta per ekor.
"Selain hobi merawat, saya memang suka ikut lomba. Nantinya kalau pasangan yang ikut lomba menang, otomatis piyek-nya dicari orang. Jadi bisa dijual ke sesama penghobi," ucap ayah dari empat anak ini
Hobi mahalnya ini mendapat dukungan dari sang istri, Kurnia (39). Ia mengaku rela suaminya menyisihkan pendapatan keluarga untuk membangun pagupon dengan harga cukup fantastis daripada melakukan hal-hal yang tidak baik.
Baca Juga: Pesawat Tempur F-5 Thailand Jatuh saat Latihan, Penyebabnya Seekor Burung
"Saya enggak papa lah nyisihin dikit-dikit buat bangun, daripada main perempuan, mending main dara saja. Terus tetap tanggungjawab sama keluarga juga itu penting," ucapnya sembari tersenyum.
Berita Terkait
-
Mensos Gus Ipul Tinjau Lokasi Sekolah Rakyat di Mojokerto, Siap Tampung Siswa SMP
-
Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan, Pemkab Mojokerto Gelar Musrenbang RKPD 2026
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Ulama Irak Hingga Mesir Bahas Peran Pemerintah di Masa Depan Lewat Pendidikan
-
Duar! Rumah Anggota Polisi di Mojokerto Meledak, Dua Orang Tewas
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
Terkini
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi