SuaraJatim.id - Pemilihan Gubernur DKI Jakarta bakal digelar pada 2024. Sejumlah nama dari PDI Perjuangan digadang-gadang bakal maju nanti.
Mulai dari nama Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, kemudian nama Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini.
Kedua nama tokoh ini masuk dalam perbincangan di internal PDI Perjuangan sebagai salah satu kandidat bakal calon gubernur DKI Jakarta 2024. Hal ini disampaikan Sekretaris DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta Gembong Warsono.
"Perbincangan di internal ada," katanya saat ditanya soal nama-nama kandidat bakal calon gubernur DKI Jakarta dari papol tersebut.
Baca Juga: Enggan Laporkan Balik Dosen UNJ, Gibran Beri Jawaban Tengil: Aku Ora Salah Kok
Menurut Gembong, nama-nama itu barus sebatas perbincangan, tapi nama kandidat yang nantinya diusung akan ditentukan oleh Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
"Meskipun keputusannya ada pada DPP, tapi DPD DKI dapat memberikan catatan kritis siapa figur yang akan bertarung di Pilkada DKI Jakarta 2024," katanya.
Sementara itu, nama-nama lain yang beredar sebagai kandidat untuk maju dalam Pilkada DKI 2024 antara lain, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Keduanya dinilai memiliki pengalaman yang bisa diunggulkan di DKI Jakarta.
"Keberhasilan Bu Risma membangun Surabaya, saya kira akan menjadi referensi tersendiri. Pengalaman Gibran juga tentunya akan menjadi catatan bagi partai. Partai akan mempertimbangkan kualifikasi dari kader yang akan maju," imbuh anggota DPRD DKI itu.
Gembong menegaskan, inventarisasi masalah di Jakarta perlu dilakukan agar eksekusi dapat segera dilakukan jika memenangkan Pilkada DKI 2024.
Baca Juga: Gibran dan Kaesang Dilaporkan ke KPK, Rocky Gerung Benarkan Sikap Ubedilah Badrun
Menurut dia, beberapa persoalan yang bisa menjadi prioritas di Jakarta salah satunya terkait air bersih.
Berita Terkait
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Disebut Mirip Gibran, TikToker Ini Punya Ibu dengan Wajah Seperti Iriana
-
Usai Lawatan Lima Negara, Prabowo Kembali ke Tanah Air dan Disambut Wapres Gibran
-
Gaya Dedi Mulyadi Hadiri Undangan Dicap Mirip Imej Jokowi dan Ahok Saat Berstatus Pejabat
-
Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani