SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan pesta pernikahan dirusak angin kencang, viral di media sosial. Tamu-tamu yang hadir pun berlarian berhamburan menyelamatkan diri.
Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok @tayo_net.
Dalam video berdurasi 30 detik tersebut terlihat angin kencang melanda di sebuah pesta pernikahan. Tenda pernikahan pn terlihat seperti dikoyak oleh angin kencang. Barang-barang yang ada di sekitar tenda pun sampai terbang dan berjatuhan.
Pohon-pohon yang berada di sekitar lokasi pun terlihat bergoyang hingga tumbang. Bahkan, pohon pisang yang ada di kebun pun sampai patah.
Baca Juga: Ajak Tahanan Makan Cilok Bareng, Aksi Polisi Ini Tuai Pujian
Sementara tamu yang datang berhamburan berlari ke luar menjauh dari tenda pernikahan. Mereka kocar-kacir menyelamatkan diri.
Seorang pria bahkan berlari sambil membawa piring makanan.
Tenda pernikahan itu pun terlihat porak poranda diterjang angin.
Unggahan tersebut kemudian mendapat beragam komentar dari warganet.
"inilah pentingnya hajatan nanya tanggal ke orang ngerti. karena ilmu pranata mangsa itu ada itungannya, windon taranengtaun," ujar shimo***
Baca Juga: Polisi Kantongi Identitas Penendang Sesajen di Gunung Semeru, Diduga Terafiliasi Abu Jibril
"sempet-sempetnya lari bawa makanan," kata afniz***
"kiriman angin dari sang mantan," ucap dhiana***
"salfok sama bapak-bapak dalam keadaaan genting masih bawa-bawa piring makanan," kata yenni***
"doa sang mantan terkabul," ujar nani***
"ini yang dinamakan angin datang kasih kabar, yakin masih mau lagi nyanyikan angin kasih kabar," ujar zulfir***
"tabur tuai, sebelumnya salah satu dari mereka yang nikah hianati pacarnya, dan sampai hari pernikahan masih sakit hatinya, dia minta keadilan sama Allah," kata virg***
"kasihan banget itu yang lagi hajat," ucap bayu***
"manusia itu sebenarnya lemah begitu allah kirim angin saja sudah buat kita tidak berdaya," ujar evi***
"ini pasti kerjaan sang mantan," kata sindy***
"ya allah jauhkan saudaraku di sana dari segala musibah amin," tulis may***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'