SuaraJatim.id - Maling motor yang telah beraksi di 21 tempat kejadian perkara (TKP) akhirnya dibekuk Kepolisian Probolinggo Jawa Timur ( Jatim ).
Dalam aksinya, dua pelaku berinisial HG dan RH ini biasa memakai jaket bertuliskan 'Polisi' untuk mengecoh masyarakat. Keduanya dibekuk saat polisi melakukan patroli keamanan, Rabu (02/02/2022) dini hari.
Hal ini disampaikan Plt Kasi Humas Polres Probolinggo Kota Iptu Zainullah. Ia mengatakan terungkapnya modus baru pencurian motor tersebut berawal saat petugas kepolisian melakukan patroli keamanan.
Saat itu, petugas mendapati kedua pelaku sedang membuang sebuah dudukan plat besi pada jok motor curiannya di areal Pasar Hewan Wonoasih, Kota Probolinggo.
Baca Juga: DPRD Kabupaten Probolinggo Diminta Tak Tebang Pilih, Harus Proses Anggota yang Tejerat Korupsi
"Jadi motor yang dicuri adalah motor pengangkut galon air , dimana dudukan plat besinya sengaja dibuang guna menghilangkan ciri-ciri motor yang dicuri," ujar Zainullah, seperti dikutip dari jatimnet.com jejaring media suara.com, Kamis (03/02/2022).
Mendapati aksi pelaku, petugas kemudian berupaya mendekati keduanya. Namun karena merasa aksinya ketahuan, kedua pelaku lantas mencoba melarikan diri.
RH berhasil kabur, sedangkan HG akhirnya tak dapat berkutik setelah dibedil kakinya. HG langsung digelandang petugas ke Mapolres Probolinggo Kota guna menjalani pemeriksaan.
"Berkaitan jaket itu, HG mengaku merupakan milik rekannya, RH, yang berhasil kabur. Menurut HG, RH memang sudah terbiasa menggunakan jaket tersebut," kata Zainullah.
Setelah dilakukan pengembangan penyelidikan, petugas akhirnya mengamankan dua pelaku lainnya yang merupakan penadah motor curian, yaitu SZ, warga Kecamatan Kuripan dan SY, warga Kecamatan Bantaran.
Baca Juga: Mau Gasak Motor di Mojokerto, Komplotan Maling Spesialis Curanmor Ditembak
Dari penangkapan SZ dan SY, petugas mengamankan dua motor curian dengan kondisi masing-masing kendaraan ada yang tanpa pelat nomor dan nomor mesin dan rangkanya dalam kondisi rusak.
"Dari rumah RH yang berhasil kabur, petugas juga mendapatkan belasan pelat nomor kendaraan berikut spare part motor berbagai merek dan tentunya menjadi tambahan informasi guna penyelidikan petugas," kata Zainullah.
Sementara berdasarkan penangkapan ketiganya, petugas mengamankan lima motor curian dan dua di antaranya motor matic Honda Vario dan Beat.
Berita Terkait
-
Kasus Dana Hibah Jatim, KPK Periksa 6 Tersangka Termasuk Politikus PDIP dan Gerindra
-
Dosen Prodi Linguistik Indonesia UPN Jatim Ajak Siswa SMAN 2 Probolinggo Siap Hadapi Tantangan Bahasa di Era Digital
-
Serunya Belajar Bahasa: Tim Dosen Linguistik UPN Jawa Timur Menyapa Siswa SMK 1 Probolinggo
-
Terungkap! Identitas 2 Pelaku Curanmor yang Tembak Korban di Tangerang Terkuak, Polisi Kantongi Petunjuk Kuat
-
Agak Laen, Pelaku Curanmor ini Libatkan Anak dan Istri saat Gondol Honda Beat
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Viral Video Pengeroyokan Diduga Pelakor di Sampang, Ini Kronologinya
-
Pelatih Madura United: Wasit Cek Ulang Penalti Sampai 10 Kali
-
Survei The Republic Institute di Pilwali Kota Madiun: Maidi-Bagus Jauh dari 2 Paslon Lain
-
Cawagub Emil Dardak Pastikan Pembangunan Infrastruktur Merata Hingga Selatan Jatim
-
Pemeliharaan Ekosistem, Pendakian Gunung Arjuno-Welirang Ditutup