SuaraJatim.id - Misnawi (41), warga Desa Angkatan, Kecamatan Arjasa, Pulau Kangean, Kabupaten Sumenep membacok pria Matsawi (34) karena menikahi mantan istrinya. Korban menderita luka serius pada tangan kanan.
Kasus penganiayaan itu terjadi di jalan Dusun Rabe, Desa Angkatan, Kecamatan Arjasa, Pulau Kangean.
“Korban yakni Matsawi (34), warga Desa Kalisangka, Kecamatan Arjasa, mengalami luka robek pada pergelangan tangan kanan, akibat disabet parang oleh Misnawi,” kata Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti mengutip beritajatim.com, Selasa (22/03/2022).
Kronologisnya, lanjut AKP Widiarti, berawal saat korban pulang dari rumah mertuanya mengendarai sepeda motor. Di tengah perjalanan, korban diadang pelaku yang sedang memegang sebilah parang.
Merespon itu, Matsawi berusaha mengambil celurit dari dalam jok sepeda motornya. Namun Misnawi langsung membacok korban. Beruntung bisa ditepis oleh korban menggunakan celurit miliknya, hingga celurit yang dipegang korban terpental.
Seakan tidak puas karena sabetan pertamanya bisa ditangkis korban, pelaku kemudian membacok lagi dan mengenai pergelangan tangan kanan korban.
“Dalam keadaan terluka, korban melarikan diri. Di jalan, ia bertemu dengan saudaranya, yakni Ahmad Supyan yang tengah mengendarai sepeda motor. Korban pun langsung dibonceng dan dibawa ke Puskesmas penanganan medis. Selain itu, ia juga melaporkan penganiayaan itu ke Polsek Kangean,” terang Widiarti.
Usai mendapat laporan, petugas dari Polsek Kangean mendatangi TKP dan mengamankan pelaku beserta sebilah parang miliknya.
Saat diinterograsi, pelaku mengakui bahwa ia telah melakukan penganiayaan menggunakan sebilah parang terhadap korban.
Baca Juga: Sakit Hati Diceraikan, Mantan Istri Curiga Doni Salmanan Selingkuh?
“Pengakuan pelaku, ia melakukan penganiayaan dilatarbelakangi rasa marah dan cemburu, karena korban telah menikahi mantan istrinya,” ungkap Widiarti.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
4 Link Spesial Jumat Berkah, Saldo DANA Kaget Melimpah! Raih Hingga Rp270 Ribu
-
Jumat Berkah, Hujan Rezeki DANA KagetRp 225 Ribu Siap Diklaim Sebelum Lenyap
-
7 Fakta Mengejutkan Ktut Tantri, Pejuang Bule yang Jadi Suara Perlawanan Surabaya
-
7 Fakta Perobekan Bendera Belanda yang Picu Ledakan Arek Surabaya10 November 1945
-
Tiga Rumah Sakit di Jember Curang dalam Klaim JKN