SuaraJatim.id - Misnawi (41), warga Desa Angkatan, Kecamatan Arjasa, Pulau Kangean, Kabupaten Sumenep membacok pria Matsawi (34) karena menikahi mantan istrinya. Korban menderita luka serius pada tangan kanan.
Kasus penganiayaan itu terjadi di jalan Dusun Rabe, Desa Angkatan, Kecamatan Arjasa, Pulau Kangean.
“Korban yakni Matsawi (34), warga Desa Kalisangka, Kecamatan Arjasa, mengalami luka robek pada pergelangan tangan kanan, akibat disabet parang oleh Misnawi,” kata Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti mengutip beritajatim.com, Selasa (22/03/2022).
Kronologisnya, lanjut AKP Widiarti, berawal saat korban pulang dari rumah mertuanya mengendarai sepeda motor. Di tengah perjalanan, korban diadang pelaku yang sedang memegang sebilah parang.
Baca Juga: Sakit Hati Diceraikan, Mantan Istri Curiga Doni Salmanan Selingkuh?
Merespon itu, Matsawi berusaha mengambil celurit dari dalam jok sepeda motornya. Namun Misnawi langsung membacok korban. Beruntung bisa ditepis oleh korban menggunakan celurit miliknya, hingga celurit yang dipegang korban terpental.
Seakan tidak puas karena sabetan pertamanya bisa ditangkis korban, pelaku kemudian membacok lagi dan mengenai pergelangan tangan kanan korban.
“Dalam keadaan terluka, korban melarikan diri. Di jalan, ia bertemu dengan saudaranya, yakni Ahmad Supyan yang tengah mengendarai sepeda motor. Korban pun langsung dibonceng dan dibawa ke Puskesmas penanganan medis. Selain itu, ia juga melaporkan penganiayaan itu ke Polsek Kangean,” terang Widiarti.
Usai mendapat laporan, petugas dari Polsek Kangean mendatangi TKP dan mengamankan pelaku beserta sebilah parang miliknya.
Saat diinterograsi, pelaku mengakui bahwa ia telah melakukan penganiayaan menggunakan sebilah parang terhadap korban.
Baca Juga: Rugi Miliaran, Mantan Istri Sempat Minta Doni Salmanan Berhenti Main Trading
“Pengakuan pelaku, ia melakukan penganiayaan dilatarbelakangi rasa marah dan cemburu, karena korban telah menikahi mantan istrinya,” ungkap Widiarti.
Berita Terkait
-
Bukan Sekali, Dokter dan Istri Diduga Berulang Kali Aniaya ART, Polisi Dalami Motif Kejiwaan
-
Rekam Jejak Brigadir AK di Polri, Dipecat Usai Tewaskan Bayi 2 Bulan Hasil Hubungan Luar Nikah!
-
Disekap di Kamar Kos, Bocah di Penjaringan Jakut Babak Belur Dianiaya Pacar Ibunya
-
Gegara Tegur Pria Pakai Knalpot Brong di Area IGD, Satpam RS di Bekasi Dianiaya Hingga Kejang
-
Aliansi Indonesia Youth Congress Desak Imigrasi Batam Deportasi WNA Pelaku Penganiayaan
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
KPK Geledah Kantor KONI Jatim, 2 Koper Dibawa Oleh Penyidik
-
BRI Jadi Penyedia Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
KR Biang Kerok Pencurian Rumah Kosong di Malang, Diciduk di Warnet
-
Kronologi Lengkap Aksi Heroik Pria Sidoarjo Selamatkan Korban Perampokan di Gresik, Terluka Tembak
-
Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Punya Jejak Karir Cemerlang