
SuaraJatim.id - Warga khususnya muslim tampak mulai memadati Makam Sunan Gresik, Syekh Maulana Malik Ibrahim menjelang Ramadhan. Kondisi bahkan telah berlangsung selama dua pekan terakhir.
Selain Makam Sunan Gresik, Makam Sunan Giri di Kecamatan Kebomas juga mulai ramai peziarah.
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga, Pemkab Gresik, Sutaji Rudy mengatakan, meski pengunjung meningkat, pihaknya bersama jajaran terkait terus melakukan pengawasan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
"Sebelum bulan Ramadhan, banyak sekali pengunjung yang berziarah ke makam sunan di Gresik. Kami akan memantau utamanya protokol kesehatan serta menyiapkan masker," katanya mengutip dari Timesindonesia.co.id, Rabu (23/3/2022).
Baca Juga: Alhamdulillah, Ramadhan Tahun Ini Presiden Jokowi Perbolehkan Shalat Tarawih di Masjid
Sutaji manyatakan, di Gresik banyak destinasi wisata religi. Mulai, makam Sunan Giri, makam Maulana Malik Ibrahim, Raden Santri, Siti Fatimah binti Maimun, Nyi Ageng Pinatih dan lain sebagainya.
"Iya banyak sekali untuk tempat wisata religi di salah satunya yang banyak pengunjung di makam Sunan Giri dan makam Maulana Malik Ibrahim," terang Rudy.
Kepala UPT Destinasi Wisata Terpadu Kawasan Disparekrafbudpora Gresik, Sudarmanto menambahkan, dalam pengawasan peziarah dia juga menggandeng jajaran Satpol PP.
"Kami akan terus melakukan kegiatan penerapan prokes untuk para peziarah ke makam sunan di Gresik baik di area makam maupun parkir bus," jelasnya.
Sementara itu, salah satu pengurus Makam Syekh Maulana Malik Ibrahim, Sudasir mengungkapkan, sejak dua pekan terakhir peziarah memadati makam. Kenaikannya pun sampai 70 persen.
Ia menambahkan, adanya peziarah ini membawa dampak positif terdapat perekonomian sekitar. Pelaku UKMM yang berjualan sekitar makam mendapat berkah.
"Ada kenaikan daripada hari-hari biasa. Dan memang sejak dahulu jelang Ramadhan makam auliya' termasuk di Sunan Gresik ini ramai peziarah," imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Yamaha Scorpio Z Terlahir Kembali: Harga Mulai Rp30 Juta, Mesin Seirit Supra X 125
- Pengamat Bola Internasional Blak-blakan Kualitas Mees Hilgers di Belanda: Bek Bagus tapi Dia...
- 5 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Tetap Sehat dan Terlindungi
- 7 HP Murah Rp1 Jutaan Terbaik 2025: Baterai Awet RAM Besar, Kamera Profesional
- Bukan PKH dan BPNT Tahap 2, Ini Daftar 3 Bansos Cair 26 Mei 2025!
Pilihan
-
9 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan Layar AMOLED Terbaik Mei 2025, Terang di Bawah Terik Matahari
-
Ray Dalio Diisukan Mundur dari Danantara, Ekonom Bocorkan Ada Masalah Serius
-
PT Timah Lemah Lawan Tambang Ilegal, BPK Cium Kerugian Negara Rp 33,49 Triliun
-
Pegawai Bank Indonesia Tewas Bunuh Diri, Intip Besaran Gaji yang Diterima
-
Daftar Aplikasi Pinjol Resmi Terdaftar OJK, Tanpa BI Checking Cairnya Cepat
Terkini
-
Cara Pemkot Surabaya Tangani Anak Nakal, Masukkan ke RIAS
-
Wagub Jatim Gerilya Kawal Investasi dari Jepang Tanpa Bebani APBD
-
Motif Pelaku Perampokan Disertai Pemerkosaan di Mojokerto, Awalnya Ngajak Kopi Darat
-
Kiprah Cemerlang BRI Diganjar Tiga Penghargaan Internasional dari The Asset
-
Perhiasan Mojokerto Makin Gemilang, UMKM Naik Kelas dengan Bantuan BRI