SuaraJatim.id - Ancaman bencana alam tanah longsor mengintak wilayah Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengimbau warga mewaspadai potensi tanah gerak.
BPBD mengungkapkan, potensi bencana longsor terutama di Desa Siki Kecamatan Dongko.
"Tetap waspada. Terlebih saat terjadi hujan berintensitas tinggi karena berpotensi mengakibatkan terjadinya longsor susulan," kata Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Trenggalek, Tri Puspita Sari di Trenggalek mengutip Antara, Senin (28/3/2022).
Peringatan itu disampaikan menyusul peristiwa longsor yang melanda Dusun Ngandong, Desa Siki, Kecamatan Dongko pada Minggu (27/3/2022) sekitar pukul 09.00 WIB.
Baca Juga: Tanah Longsor Menutup Total Akses Jalan Tulakan-Tegalombo Pacitan
Kendati tidak sampai menimbulkan korban jiwa, guguran tanah tebing setinggi 15 meter itu telah menyebabkan bagian belakang salah satu rumah warga jebol.
“Tebing bagian belakang rumah Bapak Nurhadi longsor dan sebagian dapur tertimbun. Kerugian ditaksir mencapai Rp5 juta,” kata Pipit.
BPBD yang mendapat laporan kejadian longsor itu kemudian melakukan langkah kedaruratan awal. Namun, dengan beberapa pertimbangan, evakuasi belum bisa dilakukan. Pertimbangannya, kondisi tanah longsor masih labil.
Berita Terkait
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Bencana Mengerikan di Sukabumi, BNPB: 5 Orang Tewas, Ratusan Rumah Rata dengan Tanah
-
Tragedi Gunung Botak, 7 Penambang Emas Ilegal Tewas Tertimbun Longsor
-
Ngeri! Banjir Terjang Perumahan Depok, Turap Longsor Jebolkan Rumah Warga!
-
Banjir Bandang Melanda Sukabumi, 91 Ribu Jiwa Terdampak
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan