SuaraJatim.id - Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro, Ratih Wulandari mengatakan informasi lowongan pekerjaan yang beredar viral di media sosial adalah hoaks alias kabar bohong.
“Lowongan kerja yang beredar melalui salah satu grup di Facebook adalah informasi bohong,” ujarnya mengutip dari Beritajatim.com, Senin (28/3/2022).
“Tidak pernah membuat dan memuat informasi lowongan pekerjaan pegawai yakni bidan dan perawat pada sebuah grup Facebook yang dapat meresahkan masyarakat,” sambungnya.
Ia menambahkan, segala informasi resmi akan diunggah melalui akun resmi RSUD Sumberrejo. Sehingga masyarakat diimbau untuk teliti menerima informasi.
“Informasi layanan masyarakat atau pun lowongan pekerjaan sekalipun ada mekanisme dan prosedur yang telah diatur secara resmi melalui akun resmi RSUD Sumberrejo baik website maupun akun resmi,” pungkasnya.
Perlu diketahui, beredar informasi lowongan pekerjaan di media sosial FB. Tertera bahwa RSUD Sumberrejo membutuhkan formasi bidan dua orang, dan perawat tiga orang. Sementara kontak person yang bisa dihubungi menyebutkan nomor WhatsApp 089509090164. Informasi tersebut disebar melalui Grup Facebook “Lowongan Kerja Perawat, Bidan, Dokter, Apoteker, Terapis & SMK Kesehatan”.
Postingan informasi bohong tentang lowongan pekerjaan di RSUD Sumberrejo itu diunggah oleh akun Erowanto Senin (28/3/2022). Setelah adanya unggahan di grup Facebook tersebut, tim RSUD Sumberrejo mencoba untuk menghubungi nomor Whatsaap baik melalui sambungan suara maupun pesan yang tercantum dan tidak mendapatkan respon sama sekali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan