SuaraJatim.id - Rumah di Dusun Pengundangan, Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, Banyuwangi ambruk. Seorang warga lanjut usia (lansia) yang kondisinya lumpuh nyaris tertimpa material rumah yang roboh.
Beruntung terdapat kayu yang menghalangi atap rumah yang roboh sehingga tidak sampai menimpa Lilik. Peristiwa ini terjadi pada Senin (28/3/2022) kemarin sekitar pukul 10.00 Wib.
Kapolsek Glenmore AKP Satrio Wibowo mengatakan, rumah tersebut merupakan milik Sumartono (37) yang sedang tinggal bersama mertuanya Lilik.
"Rumah yang roboh tersebut milik Sumarto (37). Ia tinggal bersama mertuanya Lilik yang sedang terbaring lumpuh," ungkap AKP Satrio, Selasa (29/3/2022).
Diduga kuat, peristiwa tersebut dipicu konstruksi rumah yang mulai lapuk tergerus usia.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Korban berhasil selamat karena atap rumah yang ambruk tertahan kayu penyangga di atas tempat tidurnya.
Korban tidak sampai tertimpa reruntuhan, karena ada kayu yang menyangga di atasnya," jelas Satrio.
Warga yang mendengar suara keras dari rumah roboh tersebut langsung berdatangan. Tak berselang lama petugas TNI-Polri juga datang untuk membantu.
"Warga dibantu petugas kemudian membersihkan puing dan menyelamatkan korban," kata Satrio.
Baca Juga: Disertai Cuaca Ekstrem, Pancaroba di Banyuwangi Diprediksi Bakal Terjadi Hingga Mei Nanti
"Untuk kerugian material rumah ditaksir sekitar Rp 20 juta. Proses evakuasi dan pembersihan rumah selesai sekitar pukul 12.00 WIB," pungkasnya.
Kontributor: Achmad Hafid Nurhabibi
Berita Terkait
-
Sarang Rayap Jadi Biang Kerok, Rumah Orangtua Haykal Kamil Roboh
-
Salmon Kebanting! Ikan Lemuru Banyuwangi Punya Kandungan Setara, tapi Harga Lebih Murah
-
Review Buku Nenek Buta dan Gerilyawan Karya Bunratri: Semangat Kemerdekaan
-
Sambut Masa Depan yang Cerah dalam Buku 'Nenek Mipo Sang Perajut Mimpi'
-
Abdullah Azwar Anas Kuliah di Mana? Santer Dikabarkan Bakal Masuk Kabinet Prabowo-Gibran
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini