SuaraJatim.id - Sebuah truk pasir bermuatan batu terseret lahar dingin Semeru di kawasan Pertambangan Dusun Kampung Renteng Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jatim, Minggu (29/05/2022) sore.
Detik-detik saat dump truk diterjang banjir lahar dingin Gunung Semeru di aliran Sungai Regoyo itu terekam video amatir warga.
Salah satunya diunggah oleh akun instagram @cakyo_saversemeru.
Dilansir melalui keterangan unggahan tersebut, diketahui hujan mengguyur area puncak gunung Semeru, sehingga terjadi banjir yang lumayan besar, Minggu (29/5/2022).
Baca Juga: Status Aktif di Level 3, Gunung Semeru Dilaporkan Masih Luncurkan Guguran hingga Letusan
"Info getaran banjir sudah disampaikan mulai pukul 12.12 WIB via Grup WA, mulai dari getaran Amplitudo Maksimal 7 mm, sampai beberapa menit kemudian meningkat menjadi Amak 20 mm pukul 12.43 , dan setelah itu terjadi penurunan getaran banjir sampai amak 5," tulisnya seperti dikutip dari akun instagram tersebut.
Ia juga mengungkapkan, potensi terjadinya banjir di aliran besuk yang berhulu di puncak masih ada. Oleh karena itu, masyarakat yang beraktivitas di besuk atau kali dihimbau untuk memperhatikan peringatan dini yang berupa info getaran banjir.
Dalam video terlihat aliran lahar dingin Gunung Semeru yang cukup deras.
Perekam kemudian menyorot sebuah dump truk yang hanyut terbawa arus. Truk tersebut berada di tengah-tengah aliran sungai dengan posisi terguling. Bahkan, bagian depan dan belakang truk tersebut sudah hancur.
Sebelumnya, truk tersebut terseret derasnya banjir lahar dingin sejauh kurang lebih 100 meter. Awalnya, truk bermuatan batu ini akan kembali usai menaikan muatan, namun saat melintas di tepi sungai ban truk selip sehingga truk tidak bisa bergerak.
Baca Juga: Gunung Semeru Beberapa Kali Alami Letusan, Ini Peringatan Bagi Warga Setempat
Tak berselang lama, banjir lahar dingin Gunung Semeru datang dan langsung menghantam truk. Derasnya aliran banjir lahar bahkan membuat truk terbalik dan nyaris terpendam material banjir lahar. Beruntung sopir truk berhasil keluar dan menyelamatkan diri sehingga tidak ada korban dalam peristiwa ini.
Berita Terkait
-
Gunung Semeru Erupsi 16 Kali Hingga Sabtu Malam, Awan Panas Guguran Terus Mengancam
-
Gunung Semeru Erupsi Beruntun, Hembuskan Abu Vulkanik Setinggi 700 Meter
-
Kembali Erupsi, Gunung Semeru Semburkan Abu Vulkanis
-
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Warga Diimbau Waspada!
-
Gunung Semeru Erupsi, Letusan Setinggi 500 Meter
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia