SuaraJatim.id - Duel dua pria terjadi di Madura Jawa Timur ( Jatim ). Dua pria ini masing-masing berasal dari Sampang dan Bangkalan.
Satu orang terluka akibat insiden tersebut. Tangannya mengalami luka serius setelah duel menangkisa sabetan celurit pelaku.
Keduanya duel setelah cekcok beberapa lama. Lokasi duel di Pertigaan Anjul Desa Noreh Kecamatan Sreseh Kabupaten Sampang, Senin (30/5/2022) pukul 17.15 WIB.
Insiden ini melibatkan E (37), warga Desa Serabbi Barat Kecamatan Modung Kabupaten Bangkalan dengan Y, warga Desa Labuhan Kecamatan Sreseh.
Kapolsek Sreseh Iptu Edi Eko Purnomo, saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya tengah melakukan pendalaman atas kasus ini.
“Kami sudah mengantongi identitas yang diduga pelaku, sekarang dilakukan pengejaran dan yang mengalami luka sudah dirujuk ke RS di Bangkalan,” kata Eko seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (31/5/2022).
Saksi mata yang menolak disebut nama mengatakan keduanya sempat adu mulut atau cekcok. Salah satu pria tiba-tiba menyabetkan celurit dan ditangkis oleh korban.
“Untuk korban mengalami luka serius di bagian tangan karena menangkis celurit,” katanya menambahkan.
Saksi menyebutkan korban berinisial E sempat membawa serta istrinya. Korban sempat jatuh saat berkelahi sebelum disabet celurit oleh pelaku.
“Celurit itu awalnya milik korban dan terjatuh, lalu celuritnya diambil oleh pelaku dan disabetkan ke korban,” katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
3 Tradisi Unik Orang-Orang Madura saat Menyambut Hari Raya Lebaran
-
3 Kuliner Khas Pulau Madura yang Biasanya Disuguhkan saat Momen Lebaran
-
3 Pemain Svay Rieng yang Perlu Diwaspadai Madura United di Semifinal AFC Challenge League
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Satu Korban Tewas dalam Mobil yang Tertimbun Longsor Cangar Berhasil Dievakuasi
-
Viral Video Detik-detik Longsor di Jalur Cangar Terjang Mobil yang Sedang Melintas
-
Kok Bisa? Mobil di Ponorogo Tiba-Tiba Berada di Tengah-Tengah Sawah
-
Miris! Istri di Blitar Dibacok Mantan Suami Saat Antarkan Anak ke Mertua
-
Mengatur Pola Makan Sehat Selama Lebaran, Ini Tips dari Dosen Gizi Universitas Airlangga