SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan kawalan rombongan pejabat di Lamongan, Jawa Timur melintasi jalan rusak dan berlubang, viral di media sosial. Lokasi tepatnya berada di Desa Pucangro, Kecamatan Kalitengah, Lamongan, Jawa Timur.
Menjadi perhatian dalam video tersebut terdengar suara seorang warga yang merekam momen tersebut. Ia mengeluarkan kalimat sindiran soal jalanan yang dilewati pejabat tersebut.
Video tersebut dibagikan oleh akun instagram @andreli_48. Dalam video terlihat mobil polisi yang tengah mengawal rombongan pejabat.
Saat itu, mereka melintasi jalanan yang cukup rusak dan berlubang. Rombongan tersebut mengendarai mobil mewah.
Sebuah mobil tampak memilah jalan yang cukup bagus untuk dilewati. Diikuti rombongan di belakangnya.
Seorang warga yang juga melintas di jalan tersebut pun merekam momen itu. Bahkan ia juga meneriaki rombongan tersebut.
"cek weruh dalane cek weruh dalane. Monggo dinikmati bosku. Enak to, enak to. Iki lo dalane cek weruh iki lho dalane. Dalane uwenak, pie dalane (biar tahu jalannya biar tahu jalannya. Silahkan dinikmati. Enak kan, enak kan. Ini lho jalannya biar tahu ini lho jalannya. Jalannya enak, bagaimana jalannya)," ujar perekam.
Tak sampai di situ, ketika mobil yang berisi pejabat lewat di dekatnya, ia pun berteriak sambil bertanya kepada pengendara mobil.
"Pie pak? Dalane enak pak yo. Wenak dalane. Layo pie, mantab dalane mantab yo (gimana pak? Jalannya enak pak ya. Enak jalannya. Laiya gimana, mantab jalannya mantab ya)," katanya sambil tertawa.
Baca Juga: Viral Nakes Uyel-uyel Pipi Bayi Baru Lahir di RS, Aksinya Dibanjiri Kecaman
Unggahan tersebut pun ramai komentar dari warganet.
"jangan lihat satu sisi ya, sebab jalan rusak bisa diakibatkan hujan, truk muatan lebih over dimensi juga bisa, jadi mari kita cerdas berkomentar," ujar farid***
"mantap maszeehh lamongan memang jalannya hancur semua maszehh," kata ainul***
"sepertinya dia aman dan pemberani," ucap nofri***
"solusinya jalannya rusak pemerintah beli mobilnya yang mewah jadi empuk pas lewat jalan rusak," kata alief***
"memang betul itu hampir semua jalan penghubung antar kecamatan di lamongan rusak berat, saya lewat seperti naik kuda," ujar ayae***
Berita Terkait
-
Viral, Afgan Dekat dengan Perempuan Lain, Publik Bayangkan Perasaan Teh Oca Langsung
-
Pengemis di Gorontalo Ini Bikin Heboh Jagat Maya, Punya Tabungan Rp490 Juta di Dua Bank
-
Viral! Bak Maling, Pemuda yang Iseng Tekan Tombol Lift Ditelanjangi hingga Dihajar Sampai Babak Belur
-
Pengemudi Taksi Online Ajak Penumpang Wanita yang Menangis ke Kafe, 'Dirujak' Netizen: Mentang-mentang Cantik?
-
Wanita Ini Punya Cara Bikin Jera Pasangan yang Lagi Bersama Pelakor, Honda Jazz Jadi Korban
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Bisnis Maut: Nenek di Jombang Tewas Dibakar
-
9 Hektar Kebun Kopi di Ijen Dirusak, Polisi Buru Pelaku!
-
BRI Hadirkan Pengusaha Muda BRILiaN 2025 untuk Wujudkan UKM Naik Kelas
-
5 Link DANA Kaget Untuk Tambahan Uang Belanja di Indomaret Hari Ini
-
Nostalgia Bareng Bryan Adams di Jakarta, Beli Tiket Lebih Mudah lewat BRImo!