SuaraJatim.id - Turki dan Yunani sedang terlibat ketegangan terkait sejumlah persoalan. Ketegangan ini diperburuk dengan demonstrasi besar-besaran di Athena, Ibu Kota Yunani.
Sejumlah orang di negara berjuluk "negeri para dewa" itu menggelar demonstrasi di dekat kedutaan Turki di Yunani. Turki panas dan geram dengan demonstrasi tersebut.
Angkara lalu memanggil duta besar Yunani sebagai pembalasan. Mereka memprotes Yunani, yang dianggap memberikan kesempatan bagi kelompok teroris melakukan kegiatan (demo).
Demikian dilaporkan kantor berita milik Turki, Anadolu melaporkan, Jumat (3/06/2022). Duta Besar Christodoulos Lazaris dipanggil juga setelah Yunani mengizinkan protes di dekat kedutaan Turki di Athena.
Baca Juga: Disetujui PBB, Nama Turki Resmi Berubah Jadi Turkiye
Demo tersebut diprakarsai oleh militan Partai Pekerja Kurdistan (PKK), yang dianggap Turki dan Uni Eropa sebagai kelompok teroris. Demikian disampaikan Anadolu.
Presiden Turki Tayyip Erdogan mengatakan minggu ini negaranya menghentikan pembicaraan dengan Yunani, sebagian karena perselisihan dengan perdana menterinya dan apa yang disebut Ankara sebagai pelanggaran wilayah udara.
Perselisihan itu merupakan kemunduran terbaru dalam hubungan bertetangga yang bermasalah dalam waktu yang lama.
Tahun lalu, setelah jeda lima tahun, kedua anggota NATO (Pakta Pertahanan Atlantik Utara) itu melanjutkan pembicaraan untuk mengatasi perbedaan mereka di Laut Mediterania dan masalah bilateral lainnya.
Turki saat ini menolak upaya Finlandia dan Swedia untuk bergabung dengan aliansi NATO, dengan menuduh kedua negara itu menyembunyikan orang-orang yang terkait dengan kelompok yang dianggap organisasi teroris, termasuk PKK. ANTARA
Baca Juga: Perserikatan Bangsa-Bangsa Resmi Ubah Nama Negara Turki, Begini Kata Erdogan
Berita Terkait
-
Sejarah Terukir: Prabowo Beri Pidato di Depan Parlemen Turki, Apa yang Dibahas?
-
Erdogan Sambut Langsung Prabowo saat Kunjungan ke Turki
-
CEK FAKTA: Tidak Ada Demo Besar di Turki Usai Penahanan Wali Kota Istanbul
-
Israel Ancam Suriah: Campur Tangan Turki Jadi Alasan Utama?
-
Turki Bergejolak: Mengapa Penangkapan Imamoglu Picu Gelombang Protes?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney