SuaraJatim.id - Kebakaran melanda kios sembako di Desa Wedoro, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Kamis (16/6/2022). Akibat peristiwa itu, dua orang tewas dan seorang terluka.
Petugas pemadam kebakaran butuh waktu dua jam untuk menjinakkan api yang membakar kios sembako 24 jam tersebut. Belum diketahui pasti penyebab kebakaran.
Diwartakan Beritajatim.com, pemilik kios selamat dan menderita luka bakar. Nahas, istrinya yang hamil bersama cucu lelakinya berusia empat tahun tak terselamatkan. Keduanya sedang tertidur lelap saat kebakaran.
Kebakaran yang melanda bangunan kios berukukran 4 x 6 meter persegi itu terjadi sekitar pukul 04.15 WIB.
Baca Juga: Ngeri, Kasur Cowok Ini Terbakar Gegara Menelepon Sembari Isi Daya Ponsel
Api membara pada titik unit pom mini dan isi toko. Sebuah motor milik korban di depan toko juga hangus terbakar dan tinggal rangkanya saja.
Suwarno warga setempat mengatakan banyak warga mendengar pemilik kios berteriak-teriak minta tolong. Warga berusaha memadamkan api dan api terus membara.
“Apinya sangat membara,” katanya.
Selain konsentrasi memadamkan api dengan alat seadanya, warga juga berusaha menolong dua korban yang terjebak dalam kios. Pintu kios hanya bagian depan dan ada etalase barang dagangan.
Warga sempat berusaha menjebol tembok samping kios untuk menyelamatkan dua korban, ibu pemilik kios dan cucunya yang masih terkurung api di dalam, namun tak berhasil.
Baca Juga: Revitalisasi Permukiman Warga Korban Kebakaran Pasar Gembrong Dimulai Juli Mendatang
“Kedua korban yang meninggal dunia menyelamatkan diri ke kamar mandi, namun tak terselamatkan. Wanita yang meninggal adalah pemilik toko, dan balita laki-laki itu cucunya. Orang tua balita itu juga buka usaha yang sama di kawasan Kecamatan Taman,” urainya.
Kepala Desa Wedoro Abdul Rasyid mengatakan, pemilik kios warga Madura dan buka 24 jam. Semua isi toko, termasuk pom mini depan kios dan motor korban, terbakar hangus.
“Korban penjual sembako 24 jam, juga buka pom mini, gas elpiji dan barang kebutuhan lainnya,” terangnya.
Berita Terkait
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Apa Itu Visa F-2? Hadiah Sugianto, WNI Jadi Penyelamat saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani