SuaraJatim.id - Entah apa yang dipikirkan seorang perempuan berinisial AR (26), seorang wisatawan asal Wonogiri Jawa Tengah ( Jateng ). Ia tiba-tiba saja menceburkan diri ke Telaga Sarangan Magetan Jawa Timur.
Peristiwa ini terjadi pada Rabu (22/06/2022) sekitar pukul 15.00 WIB. Akibat ulahnya itu, wisatawan yang berada di Telaga Sarangan pun heboh dan ramai-ramai menolong korban yang sudah mulai tenggelam itu.
Bukan hanya pengunjung, para pengusaha di lokasi wisata juga ikut repot menolongnya. Warga yang mengetahui kejadian tersebut segera melaporkannya ke polisi.
Kanit Reserse Kriminal Polsek Plaosan Aipda Mahmudi, menceritakan kronologis kasusnya. Polisi sudah memeriksa sejumlah saksi, termasuk suaminya sendiri.
Baca Juga: Wabah PMK di Magetan Kian Meluas, Sebanyak 2.084 Sapi Terpapar
Dari keterangan sejumlah saksi itu, AR ini datang ke Telaga Sarangan sendirian dengan mengendarai sepeda motor merek Honda Beat dengan Nomor Polisi AD 4645 ZI.
“Dari keterangan suami yang berhasil kami hubungi, korban ini nekat melakukan hal tersebut di sebabkan oleh masalah keluarga,” kata Mahmudi, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Rabu (22/06/2022).
Sebelumnya, korban ini diperhatikan oleh sopir perahu, dia terlihat menelepon dengan seseorang beberapa waktu kemudian mulai mendekat ke bibir telaga.
Tak lama, korban melepaskan sepatu dan meninggalkan tas di bibir telaga dan menceburkan diri ke Telaga Sarangan. Melihat itu salah satu sopir speed boat berteriak meminta tolong kepada masyarakat sekitar bahwa ada seseorang yang menceburkan diri di telaga.
“Lalu saksi bersama masyarakat sarangan menolong Korban. Setelah berhasil ditolong kemudian korban segera dilarikan ke puskesmas Plaosan untuk mendapatkan pertolongan medis. Beruntung korban selamat,” jelasnya.
Baca Juga: Transportasi Berbasis Listrik Akan Hadir di Kawasan Wisata Telaga Sarangan Magetan
Terakhir korban yang dirawat di puskesmas Plaosan telah dijemput oleh pihak keluarganya untuk dibawa pulang ke Wonogiri Jawa Tengah.
”Yang jelas bukan karena depresi, tetapi masalah keluarga,” katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Tradisi Petik Tebu Manten Awali Musim Giling PG Redjosarie, Siap Dorong Pergerakan Ekonomi Warga Magetan
-
Kacau! Sejoli di Magetan Asyik Bermesraan di Rooftop Kafe, Seolah Tak Pedulikan Pengunjung Lain
-
Kronologi Anak Isa Bajaj Alami Kekerasan, Organ Intim Terluka Hingga Tak Bisa Buang Air
-
Anak Isa Bajaj Diduga Jadi Korban Kekerasan Saat Main di Alun-Alun Magetan, Sampai Berdarah
-
Pesantren Al Fatah Temboro Gelar Salat Tarawih 8 Jam dengan Bacaan 30 Juz Alquran, Tertarik Coba?
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh