Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 23 Juni 2022 | 07:00 WIB
Nasi pocong khas Batang-batang Sumenep. [Instagram/@khofifah.ip]

SuaraJatim.id - Hampir di setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khas yang wajib untuk dicicipi ketika berkunjung. Tak hanya lezat, beberapa makanan itu terkadang juga memiliki nama yang unik.

Salah satunya yakni makanan yang berasal dari daerah Batang-Batang, Sumenep, Madura, Jawa Timur Ini. Makanan tersebut bernama Nasi Pocong.

Meski namanya bikin merinding, kuliner ini terkenal dengan kelezatannya. Bahkan, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengakui kelezatannya.

Ia pun merasakan sendiri kenikmatan serta kelezatan Nasi Pocong di sela-sela kunjungannya di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Rabu (22/6/2022).

Baca Juga: Khofifah Unggah Foto Momen Berkuda dan Sebut Bisa Mengajarkan Kepemimpinan, Tiru Prabowo?

Hal itu diketahui dari unggahannya di instagram pribadinya, @khofifah.ip. Ia membagikan beberapa foto penampakan Nasi Pocong tersebut.

"Pagi ini saya di Sumenep. Sarapan nasi bungkus daun jati. Nikmatnya luar biasa. Tampilannya mirip nasi jamblang khas Cirebon karena dibungkus dengan daun jati, tapi makanan ini punya nama yang cukup horor yaitu Nasi Pocong. Makanan khas Batang-Batang, Sumenep Madura," tulis Khofifah dalam keterangan unggahan tersebut.

Khofifah juga menyelipkan cerita mistis dalam keterangan unggahan itu. Konon, cerita mistis itu yang justru membuat orang tertarik untuk mencicipi Nasi Pocong.

"Konon, menurut cerita yang beredar, ada pembeli yang mengalami kejadian mistis usai membeli nasi ini. Tapi justru disitulah, banyak orang yang akhirnya penasaran," imbuhnya.

Nasi Pocong sendiri memiliki isian cukup sederhana. Yakni ote-ote atau bakwan, serta sayur nangka muda yang dimasak dan dicampur kelapa parut serta bumbu sebagai pemberi citarasa (urap-urap), serta telor goreng dan ayam.

Baca Juga: Survei Poltracking Elektabilitas Khofifah Tetap Terkuat di Pilgub Jatim 2024, Tapi Dipepet Risma

Sejumlah warganet pun mengaku ada yang pernah mencicipi Nasi Pocong tersebut.

Load More