SuaraJatim.id - Kegagalan Madura United dalam Piala Presiden 2022 membuat manajemen tim berbenah. Presiden klub Achsanul Qosasi meminta para pemain memperbaiki pola permainan.
Perbaikan, kata dia, diperlukan setelah klub sepak bola asal Pulau Garam ini gagal lolos delapan besar Piala Presiden. Ia merinci sejumlah hal yang harus diperbaiki oleh pemain Madura United FC berdasarkan hasil evaluasi.
Salah satu hal mendasar yang harus diperhatikan, kata dia, setiap menghadapi lawan yang cenderung bertahan, para pemain Madura United cenderung tidak bisa membongkar pertahanan lawan.
"Bermainlah dengan cerdik, dan kurangi ego. Jika kalian pegang bola, ada 10 teman yang siap membantu, dan itulah permainan tim," katanya seperti dikutip dari Antara, Kamis (30/06/2022).
Baca Juga: Piala Presiden Hari Ini Tidak Tayang, Jadwal Indosiar Kamis 30 Juni 2022
Kekompakan dan kerja sama yang baik antar pemain, menurut dia, perlu ditingkatkan.
"Ayo, latihan lagi. Perbaiki dengan serius dan semangat tinggi, Ada Madura di dadamu..!," demikian pesan AQ.
Secara terpisah pelatih Madura United FC Fabio Lefundes menyatakan, pihaknya memang perlu terus melakukan perbaikan agar anak asuhnya bisa lebih baik.
Karena itu, sambung pelatih asal Brazil tersebut, setelah pulang dari Samarinda, para pemain tidak libur, dan langsung menggelar latihan.
"Kami akan perbaiki step by step untuk tim bisa lebih baik di liga nanti, karena target kami bukan di Piala Presiden, tapi di kompetisi nantinya. Saya lihat pemain punya semangat untuk bersama-sama mematangkan tim dan terus perform lebih baik," kata Fabio.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022, Dibuka Persib Bandung vs PSS Sleman
Fabio lebih lanjut menjelaskan, Madura United kemungkinan akan mendapatkan tambahan amunisi pada pemusatan latihan kali ini dengan bergabungnya kapten tim yakni Fachruddin Aryanto.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
3 Pemain Svay Rieng yang Perlu Diwaspadai Madura United di Semifinal AFC Challenge League
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani