SuaraJatim.id - Kasus pembunuhan yang dilakukan seorang istri kepada suaminya mewarnai pemberitaan di Jawa Timur ( Jatim ) kemarin, Rabu (29/06/2022).
Selain itu, peristiwa lain terkait kasus penembakan terhadap juragan barang bekas asal Sidoarjo. Kepolisian akhirnya menangkap pelaku penembakan Moh Sabar kemarin.
1. Istri bunuh suaminya di Kediri
Seorang istri tega membunuh suaminya sendiri di Kediri Jawa Timur ( Jatim ). Korban bernama Riyono (46), sementara pelaku istrinya bernama Triana Santi (40).
Baca Juga: Pelaku Penembakan Bos Barang Bekas di Sidoarjo Tertangkap
Pelaku dan korban ini tinggal satu rumah, yakni di Kelurahan Betet Kecamatan Pesantren Kota Kediri. Pembunuhan itu terjadi sekitar pukul 07.00 WIB. Untuk kronologisnya, saat itu Triana baru selesai memasak di dapur.
Selanjutnya, dia hendak sarapan di ruang tengah. Dia memegang pisau dapur di sebelah kiri. Sementara korban duduk di sebelah kanannya.
Tiba-tiba pelaku menyerang korban dengan menusukkan pisau ke ulu hati, hingga terjatuh tak sadarkan diri. Akibat tusukan pisau, korban mengalami pendarahan hebat.
2. Pelaku penembakan juragan barang bekas Sidoarjo ditangkap
Pelaku penembakan terhadap Moh Sabar, juragan rongsokan di Desa Tenggulunan Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur ( Jatim ) akhirnya tertangkap.
Baca Juga: Pelaku Penembakan Moh Sabar, Juragan Rongsokan Sidoarjo Akhirnya Tertangkap di Madura
Pelaku berinisial JO. Ia dibekuk pada Rabu (29/06/2022) dini hari oleh Tim Gabungan Polda Jatim dan Satreskrim Sidoarjo. Meskipun begitu, polisi belum mengungkap motor penembakan.
Seperti dijelaskan Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto. Ia menjelaskan kalau JO dibekuk di sebuah lokasi di Desa Sokobanah Kabupaten Sampang.
JO tidak melawan saat tim menangkapnya. Hingga kini, JO sedang diperiksa oleh penyidik Satreskrim Polresta Sidoarjo.
3. Pembekuan Holywings oleh Pemkot Surabaya
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi membekukan sementara izin dari seluruh outlet Holywings yang berada di Kota Pahlawan tersebut.
Pembekuan itu dilakukan usai gelombang protes yang muncul dari berbagai pihak buntut dari promosi miras berabau Sara oleh Holywings Jakarta.
"Soal Holywings, di Surabaya telah dibekukan izinnya. Karena kita sungguh memahami, "promosi" yang dilakukan tersebut sangat memprihatinkan, menyakiti umat Muslim dan umat Kristiani," tulisnya dalam akun instagram pribadinya di @ericahyadi_.
Eri mengatakan, promosi yang berbau sara yang dilakukan Holywings membuat gaduh masyarakat. Sehingga penutupan itu dilakukan untuk menjaga agar Surabaya tetap kondusif.
4. Dua tersangka penyelewengan dana desa Bangkalan dibekuk
Dua tersangka kasus penyelewengan dana desa (DD) di Kabupaten Bangkalan Madura ditahan oleh Kejaksaan Negeri ( Kejari ) setempat.
Dua tersangka ini adalah seorang kepala desa berinisial MR dan camat berinisial AA di Kecamatan Tanjung Bumi Bangkalan. Keduan orang ini melakukan korupsi dana pengaspalan jalan.
Seperti dijelaskan Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejari Bangkalan, Dedi Frangky, sebelum ditetapkan sebagai tersangka, semula keduanya dipanggil sebagai saksi.
Setelah dinyatakan alat bukti terpenuhi, keduanya kemudian ditetapkan sebagai tersangka.
Berita Terkait
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Lawan Kecanduan Gadget! Intip Keseruan Kampung Tanpa HP di Sidoarjo
-
Kisah Anang Maruf, Legenda Timnas Indonesia Jadi sopir Ojek Online Setelah Pensiun
-
Pentingnya Simulasi EWS Tanggap Bencana Bagi Masyarakat di Kawasan Lumpur Sidoarjo
-
Buron Pembunuhan AS Tertangkap Setelah 20 Tahun, Ternyata Menyamar Jadi Polisi di Meksiko
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh
-
Di SMA Award 2024, Pj Gubernur Jatim Tekankan Konsistensi Jaga Prestasi Tingkat Nasional dan Internasional