
SuaraJatim.id - Nasib tragis menimpa Yonas Tegar Yudhistira (24) warga Nolojoyo Gang 2 Desa/Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang Jawa Timur ( Jatim ).
Sepeda motor Yamaha R15 yang dikendarainya bersenggolan dengan pengendara lain lalu terjatuh ke tengah jalan. Apesnya, dari arah berlawanan melaju truk Mitsubishi nopol S 8752 NG yang dikendarai Muhlisin.
Yonas lalu terlindas truk dengan kecepakatan tinggi tersebut. Lokasi persisnya di Jl Raya Desa Janti Kecamatan Mojoagung, Sabtu (2/7/2022). Korban mengalami luka parah di bagian kepala.
Hanya saja, saat itu Yonas masih bernapas. Ia segera saja dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan darurat. Namun takdir berbicara lain. Meski sudah mendapatkan penanganan intensif, nyawa korban tidak tertolong.
Baca Juga: Pasutri PNS Tuban Ngebut Tabrak Truk Parkir, Istri Luka Serius, Suami Tewas di Tempat
Tino Christianto (33), saksi mata di lokasi mengatakan, kecelakaan bermula ketika Yonas mengendarai sepeda motor Yamaha R15 nopol S-6164-OAP. Dia melaju dari arah selatan (Mojowarno) ke utara (Mojoagung).
Untuk kronologisnya, Tino menceritakan kalau saat berada di lokasi kejadian motor korban bersenggolan dengan kendaraan lain di sampingnya. Akibatnya korban terjatuh ke kanan.
Pada saat bersamaan, melaju truk Mitsubishi nopol S-8752-NG yang dikemudikan Muhlisin, warga Sidokare Sidoarjo dari arah berlawanan. “Truk langsung menggilas tubuh korban hingga terluka parah,” kata Tino, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Warga yang mengetahui kejadian itu berusaha memberikan pertolongan. Selain itu, warga juga melaporkan kejadian itu ke polisi. Korban dilarikan ke rumah sakit.
“Saat dievakuasi kondisinya sudah kritis,” ujar Tino.
Baca Juga: Malam-malam Pengendara Motor Tabrak Truk Parkir di Ngawi, Dua Orang Tewas
Muhlisin, sopir truk mengakui telah menabrak pengendara motor tersebut. Kejadiannya begitu cepat. Pengendara motor tiba-tiba terjatuh di depan truk. Muhlisin tidak bisa melakukan pengereman. “Truk langsung menabrak korban,” ujarnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Pasutri PNS Tuban Ngebut Tabrak Truk Parkir, Istri Luka Serius, Suami Tewas di Tempat
-
Malam-malam Pengendara Motor Tabrak Truk Parkir di Ngawi, Dua Orang Tewas
-
Waspada! Belasan Orang Terpapar Covid-19 di Jombang
-
Remaja Jombang Hilang saat Berenang Bersama Teman-temannya di Sungai Gunting
-
Waspada! Para Penipu Online Kian Nekat, Nomor WA Kapolres Saja Berani Diretas
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen, Lindungi Kulit Bikin Awet Muda
- 3 Klub Belanda yang Berpotensi Jadi Pelabuhan Baru Marselino Ferdinan
- Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Dianggap Tak Sah, Ustaz Derry Sulaiman Bingung Sendiri
- Loyalitas Tinggi, 3 Pemain Ini Diprediksi Tetap Perkuat PSIS Semarang di Liga 2 Musim Depan
- Pernyataan Resmi PSIS Semarang Usai Jadi Tim Pertama yang Degradasi ke Liga 2
Pilihan
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
-
Teco Sebut Bali United Sudah Punya Nahkoda Baru, Pelatih Eliano Reijnders?
Terkini
-
Demi Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Khofifah Siapkan Asrama bagi Mahasiswa ITS Jalur KIP Kuliah
-
Jangan Asal Teriak, Guru Besar Unair Sampaikan Cara Berpendapat dengan Bertanggung Jawab
-
Berdedikasi dalam Pembangunan, Gubernur Khofifah Terima Penghargaan Leading Women Awards 2025
-
Paul Munster Tak Terlihat di Latihan Persebaya, Uston Nawawi Ambil Alih 2 Laga Sisa
-
Sekolah di Surabaya Siap Adakan Ekstrakurikuler e-Sport