SuaraJatim.id - Ada yang berbeda di Jalan Sunan Kalijogo Kabupaten Tuban hari ini, Minggu (17/07/2022). Jalan raya yang biasanya padat kendaraan itu kini lengang.
Sejumlah orang duduk di trotoar jalan. Ternyata di jalanan itu para jamaah haji akan tiba dari Bandara Juanda. Warga yang berada di trotoar itu merupakan anggota keluarga jamaah.
Petugas kepolisian dan dinas perhubungan memang sedang menutup akses jalan tersebut untuk menghindari kemacetan di jalan tersebut. Adapun titik penjemputan dipusatkan di lapangan Kompi Senapan C521 Tuban.
Penutupan akses Jalan Sunan Kalijogo dilakukan mulai dari bundaran Patung Letda Sucipto, dari arah barat. Sedangkan untuk yang dari timur, arus kendaraanmmulai dilakukan pengalihan di simpang empat Kembang Ijo.
Baca Juga: Pak Haji dan Bu Hajah Kloter Pertama Jawa Timur Sudah Mendarat di Juanda, Langsung Diswab
Kanit Penegakan Hukum (Gakum) Sat Lantas Polres Tuban Ipda Eko Sulistyono, menjelaskan kalau arus jalanan sedang direkayasa untuk mengantisipasi membludaknya masyarakat yang menyambut kedatangan jamaah haji.
"Sementara jalan Sunan Kalijogo dilakukan pengalihan arus karena kedatangan jemaah haji," katanya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Selain dilakukan penutupan, kegiatan Car Free Day (CFD) yang biasanya dilakukan di jalan Sunan Kalijogo sekitar kawasan GOR Tuban juga ditiadakan untuk hari ini.
Pasalnya, kawasan tersebut dijadikan tempat parkir untuk kendaraan penjemput jemaah haji, "Nanti jalan akan kembali dibuka normal setelah semua proses kedatangan jemaah haji selesai," ujarnya.
Ashabul Yamin, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tuban mengatakan bahwa kedatangan jemaah haji kloter pertama mengalami keterlambatan dari jadwal semula. Awalnya, mereka dijadwalkan tiba di Tuban sekitar pukul 10.15 WIB.
Baca Juga: Antisipasi Varian Baru COVID-19, Debarkasi Solo Lakukan Tes Antigen Jamaah Haji Kloter Pertama
"Kedatangan Jemaah Haji kloter pertama mengalami keterlambatan. Setelah prosesi serah terima para jemaah langsung dipulangkan ke daerah asal dengan menggunakan armada bus yang telah disiapkan oleh pemerintah daerah,”" ujar Ashabul Yamin.
Sementara itu, ratusan orang dari keluarga jemaah jaji Tuban yang melakukan penjemputan sudah nampak berdatangan di sekitar Kompi Senapan C521 Tuban. Bahkan mereka ada yang sudah datang sejak pagi tadi untuk menjemput keluarganya sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Berita Terkait
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
9 Rekomendasi Kuliner Tuban Ini Bikin Nagih, Wajib Dicoba Saat Mudik Lebaran 2025
-
Bongkar Mafia Solar Subsidi! Polisi Ringkus 8 Tersangka di Karawang dan Tuban, Pelaku Raup Cuan Rp4,4 Miliar
-
Pendidikan Gus Wafi, Bakal Calon Wakil Bupati Tuban Ternyata Lulusan Mesir dan Turki!
-
Silsilah Gus Wafi, Bakal Calon Wakil Bupati Tuban Berlatar Belakang Santri
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan