SuaraJatim.id - Persebaya akan bertandang ke markas Bhayangkara FC, pekan ketiga Liga 1, pada Minggu (7/8/2022). Tim berjuluk Green Force ini harus berjuang ekstra agar bisa mencuri poin penuh dari The Guardian.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengatakan, tim besutan Widodo CP memiliki materi pemain yang bagus. Maka penting agar Rizky Ridho dkk untuk bekerja keras mendapatkan poin.
“Bhayangkara dihuni dengan materi-materi pemain yang bagus, kalau kita menginginkan mendapatkan poin di sana tentu semua pemain harus bekerja keras, karena kita tahu mereka mempunyai pemain-pemain bagus pelatihnya juga bagus pelatih baru,” ungkap Aji mengutip dari Beritajatim.com, Kamis (4/8/2022).
Mantan pelatih Arema FC ini melanjutkan, cara bermain Bhayangkara FC juga berbeda ketika sudah tak dipegang Paul Munster.
Baca Juga: Beda Bali United di BRI Liga 1 Musim Ini dan Musim Lalu, Tuai Sorotan
Hal ini yang membuat Aji harus benar-benar melihat dan mengamati perubahan gaya bermain Widodo CP di musim 2022/2023.
“Mungkin cara bermainnya sedikit berbeda dengan ketika dilatih pelatih yang lama,” imbuh Aji.
Catatan Persebaya berhadapan dengan Bhayangkara FC tidak terlalu baik. Musim kompetisi 2019/2020, Persebaya baru satu kali berhasil menundukkan Bhayangkara FC dengan skor akhir 4-0.
Namun, di musim selanjutnya hingga Piala Presiden, Persebaya tak pernah mampu meraih poin. Ajang Piala Presiden 2022, Persebaya hanya mampu menahan imbang 1-1.
Baca Juga: Antisipasi Kebangkitan PSS Sleman di Pekan Ketiga BRI Liga 1, Arema FC Lakukan Persiapan Khusus
Berita Terkait
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Beli Tiket Liga 1 Lewat BRImo, Nonton Klub Kesayangan Makin Murah Tanpa Calo!
-
Mengenal Alfan Suaib, Tukang Tekel Muda Persebaya Mau Cicipi Gemblengan STY di Timnas Indonesia
-
PSIS Semarang Datangkan Striker Gustavo Souza, Statistiknya Ngeri di Liga El Savador!
-
2 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil 'Gacor' usai Pulang ke Klub
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?
-
Terungkap! Rahasia di Balik Pembunuhan Sadis yang Menggemparkan Gresik
-
Komisi E DPRD Jatim Soroti Fenomena Guru Takut Dipolisikan
-
Kebakaran Panti Pijat Emperor Spa Surabaya, 2 Terapis Sesak Napas