SuaraJatim.id - Prestasi membanggakan ditorehkan Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2022. Garuda Muda juara setelah mengalahkan Vietnam dengan skor tipis 1-0 di final.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan pihaknya memberikan bonus sebesar Rp 500 juta kepada tim nasional (timnas) U-16 setelah menjuarai kompetisi antar negara ASEAN ini.
Bonus itu melengkapi bonus sebelumnya, yakni bonus Rp 100 juta dari PSSI atas keberhasilan mereka menembus semifinal Piala AFF U-16 2022 usai mengandaskan Vietnam 2-1 pada pertandingan terakhir Grup A, Sabtu (6/8).
Kemudian, timnas U-16 kembali meraup bonus Rp 150 juta dari PSSI lantaran mampu mencapai final setelah menundukkan Myanmar di semifinal melalui adu penalti dengan skor 5-4 (1-1), Rabu (10/8).
Baca Juga: Usai Juarai Piala AFF U-16 2022, Timnas Indonesia Fokus ke Kualifikasi Piala Asia U-17
"Alhamdulillah kami akan memberikan Rp 500 juta kepada anak-anak. Ini sesuai janji saya kepada mereka," kata Iriawan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (12/08/2022).
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menyebut, bonus itu akan melengkapi insentif yang sebelumnya telah diserahkan kepada timnas U-16.
Iriawan menilai timnas U-16 pantas mendapatkan bonus karena sudah menunjukkan performa luar biasa di Piala AFF U-16 2022.
"Untuk anak-anakku timnas U-16, kalian bermain luar biasa. Ini tak lepas pula dari andil pelatih Bima Sakti. Kalian memberikan yang terbaik kepada masyarakat Indonesia," tutur purnawirawan polisi berpangkat akhir Komisaris Jenderal itu.
Indonesia sukses menjadi juara Piala AFF U-16 2022 setelah menundukkan Vietnam dengan skor 1-0 pada laga final di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8) malam.
Baca Juga: Iqbal Gwijangge Ungkap Kunci Kemenangan Timnas Indonesia di Final Piala AFF U-16
Gol Indonesia pada pertandingan itu dilesakkan oleh gelandang Muhammad Kafiatur Rizky.
Dengan demikian, Indonesia sudah mengoleksi dua gelar juara Piala AFF U-16. Sebelumnya, mereka menjadi kampiun di Piala AFF U-16 edisi 2018 yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur.
Sementara bagi Vietnam, status "runner up" menyamai pencapaian mereka pada Piala AFF U-16 edisi 2016. ANTARA
Berita Terkait
-
Kisah Fadly Alberto yang Sukses Jadi Punggawa Timnas u-16 Berkat Dukungan Ibu
-
Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Senior? 3 Pemain U-16 Berpeluang Dipanggil
-
Ironi Listrik Subsidi: Rumah Gedongan vs Gubuk Pemain Timnas U-16
-
Satu Pekerjaan Besar Masih Harus Dituntaskan oleh Timnas U-16 Jelang Kualifikasi Piala Asia U-17
-
Ada Matt Baker, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-16 yang Berpeluang Menjadi Wonderkid
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung