SuaraJatim.id - Asrama santri putri di Pondok Pesantren Al Farizi (English Course ) Kelurahan Mlajah Kabupaten Bangkalan Jawa Timur ( Jatim ) geger.
Gara-garanya seorang pemuda berinisial MF (22), warga Kelurahan Kemayoran Kecamatan/Kabupaten Bangkalan, nekat nyelonong masuk ke kamar santriwati.
Di dalam kamar santriwati itu Ia tertangkap basah. MF rupanya mencuri handphone dan uang tunai milik santri. Hal ini disampaikan Kasatreskrim Polres Bangkalan AKP Bangkit Dananjaya.
Ia mengatakan, aksi tersebut dilakukan oleh pelaku saat seluruh penghuni ponpes melakukan salat magrib. Pelaku nekat memasuki area asrama santri dan masuk ke dalam kamar.
Baca Juga: Terkuak Penculikan Warga Sumenep Oleh 6 Warga Bangkalan, Motifnya Bisnis
"Kebetulan di waktu yang sama salah satu santri bernama Romadhon hendak ke kamar mandi karena sakit perut. Saat akan menuju toilet ia melihat pelaku mengendap-ngendap masuk ke kamar," tuturnya, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (6/9/2022).
Ia kemudian mengikuti pelaku hingga masuk ke dalam kamar di blok Holland America Line (HAL). Saat berada di dalam kamar, Romadhon kemudian menegur pelaku dan membawa pelaku keluar kamar.
"Saat dibawa keluar, sudah banyak penghuni Ponpes yang menunggu. Kemudian ia menggeledah sarung yang dipakai pelaku," katanya menambahkan.
Dari penggeledahan itu, kemudian ditemukan dua buah ponsel dari dalam lipatan sarungnya dan dari pecinya ditemukan uang tunai sebesar Rp 440 ribu.
"Setelah dicek, barang-barang tersebut milik santri di tempat itu," ujarnya menambahkan.
Baca Juga: Polisi Bangkalan Cek Tiap SPBU Antisipasi Kepanikan Pasca Kenaikan BBM
Karena kesal, massa yang telah berada disekitar pelaku kemudian memukul dan melampiaskan kegeramannya pada pelaku. Sehingga, pelaku mengalami babak belur sebelum polisi tiba di lokasi.
Berita Terkait
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Pondok Pesantren Syaikhona Kholil Disangka Hotel, 4 Bule Ini Nyaris Check-In
-
Viral! Pengendara Moge Masuk Jalur Mobil Jembatan Suramadu, Warganet Justru Bahas Aspalnya
-
Hakim Saldi Isra Curiga, Tanda Tangan Pemilih Di Salah Satu TPS Bangkalan Mirip Semua
-
Viral! Sekelompok Orang Tenteng Celurit, Orkes di Bangkalan Nyaris Berakhir Carok
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat Sudah Dibuka? Simak Syarat dan Kualifikasinya
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
Pilihan
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik untuk April 2025
Terkini
-
Gubernur Khofifah di PKA II dan III BPSDM Jatim: Perkuat Kapasitas Pemimpin Birokrasi Adaptif
-
Kronologi Lengkap Kecelakaan Maut di Duduk Sampean Gresik: 7 Orang Meninggal Dunia
-
Heboh Es Krim Beralkohol Dijual di Stan Mall Surabaya
-
LKPJ Gubernur Jatim 2024: Fraksi DPRD Apresiasi dengan Sejumlah Catatan
-
Kronologi Mobil BMW Terbang di Tol Gresik yang Belum Tersambung