SuaraJatim.id - Pasangan Anang Hermansyah dan Shanty tentu memilik perubahan hidup ketika cucu pertama keduanya lahir, yakni Ameena Hanna Nur Atta, anak dari Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
Lalu bagaimana kedua pasangan selebritis itu mengungkapkan perasaannya ketika cucunya itu lahir? Hal ini ditanyakan oleh Ruben Onsu, host dari acara Brownis di salah satu stasiun televisi nasional.
Kebetulan Anang dan Ashanty datang menjadi bintang tamu dalam acara itu. Ruben bertanya soal perasaan keduanya ketika Ameena lahi, begini jawaban Anang dikutip dari hops.id jejaring media suara.com.
"Tambah bergairah karena ingin melihat dia tumbuh. Maksudnya semangat, bergairah hidup," kata Anang dalam Channel YouTube Trans TV Official pada Selasa, (13/09/2022).
Ayah empat anak itu kemudian menjelaskan, saat ini dirinya lebih bersemangat untuk menjalani kehidupan berkat adanya Ameena.
Pernyataan Anang itu pun menuai komentar dari Ashanty. Ia agak 'protes' dengan pernyataan suaminya itu. "Emang tadinya enggak bergairah hidup?," tanya Ashanty.
Menanggapi pertanyaan Ashanty, Anang memberikan penjelasan. Bahwa katanya saat ini Anang begitu antusias melihat tumbuh kembang cucunya.
"Ya bergairah juga, tambah semangat lagi maksudnya, ingin lihat dia tumbuh karena kelihatan kalau Ameena makan, dia ngelihat video Arsy nyanyi dia marah," ujar Anang.
"Jadi aku kepingin tahu apakah Ameena akan mengikuti Arsy atau enggak?," sambung dia.
Baca Juga: Anang Hermansyah Makin Bergairah Usai Jadi Kakek, Ashanty: Emang Sebelumnya Enggak?
Semantara Ashanty memiliki jawaban sendiri soal perubahan dalam hidupnya sejak Ameena lahir.
"Jadi pengin pulang terus, pengin ngelihat dia terus. Pergi lama juga enggak enak gitu, kangen," ungkap Ashanty.
Bagi Ashanty, Ameena adalah bayi yang pintar. "Dia tuh pintar, gimana ya namanya cucu pasti semua orang bilang cucunya kan paling gemas gitu," lanjut dia.
Selain itu, Ashanty juga memberikan penjelasan terkait panggilan Ameena kepada saudara-saudaranya kelak.
"Ameena tuh banyak banget (panggilannya), nenek kakeknya banyak, om tantenya berapa belas? 17 kan jadi dia banyak nama panggilannya," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Anang Hermansyah Makin Bergairah Usai Jadi Kakek, Ashanty: Emang Sebelumnya Enggak?
-
Ashanty Elus-Elus Jambang Thariq Halilintar, Banyak yang Risih: Seharusnya Itu Nggak Boleh!
-
Sempat Viral Momen Cuekin Fuji, Sikap Asli Ashanty Terkuak di Acara Ulang Tahun Amora Lemos
-
Tinggi Badan Amora Jadi Sorotan saat Ashanty Unggah Foto Ulang Tahun
-
Fuji Reka Ulang Adegan Cium Tangan Ashanty, Ditonton 4 Juta Kali: Rasa Penasaran Warganet Terjawab
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Resep Rendang Ayam Rumahan, Sajian dari Minang yang Mendunia
-
Ini 5 Sunscreen Vitamin C yang Efektif Mencerahkan & Melindungi Kulitmu
-
Waspada Ze Valente dan Vidal! Ong Kim Swee Siapkan Taktik Khusus Hadapi Lini Serang PSIM
-
DANA Kaget: Voucher Kopi Dadakan Hadir! Buka Linknya & Nikmati Kopi Tanpa Mikir Budget
-
Banjir Semarang Bikin Rute Kereta Api Daop 7 Berubah, KAI Tawarkan Refund Tiket 100 Persen!