SuaraJatim.id - Putra Delta Sidoarjo sukses mencuri poin dari markas Persipura Jayapura usai bermain imbang 1-1 dalam lanjutan Liga 2 2022/2023 Grup Timur di Stadion Lukas Enembe, Selasa (27/9/2022) siang.
Sempat tertinggal lewat gol Gunansar Mandowen menit ke-67, bek Joko Supriyanto membuyarkan kemenangan tuan rumah berkat gol sundulan menit ke-92.
Dengan hasil itu, Putra Delta Sidoarjo naik ke peringkat lima dengan 7 poin. Sementara Persipura gagal menggusur Persiba Balikpapan dari puncak klasemen.
Bermain di publik sendiri membuat Persipura tampil agresif. Banyak sekali peluang yang dilancarkan di babak pertama, akan tetapi tak ada satupun yang masuk ke gawang lawan. Beberapa kali pemain Mutiara Hitam terus merepotkan pemain belakang PDS. Hingga jeda babak pertama skor masih 0-0.
Pada menit ke 67, sepakan melengkung Winger Persipura Gunansar Mandowen berhasil merobek jala PDS. Papan skor berubah menjadi 1-0.
Namun, tim tamu yang terus menekan berhasil menyamakan skor. Melalui skema set piece, yang kemudian disambut dengan sebuah tandukan dari pemain bertahan Joko Supriyanto menit ke-92.
Pelatih Putra Delta Sidoarjo Didik Ludianto, sangat berterima kasih kepada pemain karena kerja keras mereka selama 2x45 menit. Bagi dia, hasil ini tak lepas dari analisis video pertandingan terakhir Persipura.
"Dari situ banyak sekali perubahan yang dihasilkan. Dalam laga ini saya rotasi 5 pemain. Saya tekankan kepada anak anak supaya terus bekerja keras dan disiplin ketika melawan Persipura sampai menit akhir," tegas Didik.
Mantan asisten pelatih Persela Lamongan tersebut bersyukur, mengingat hasil itu menjadi modal penting saat dijamu Persipal Palu, 1 Oktober mendatang.
Baca Juga: Jadi Pahlawan Kemenangan PSMS Medan Saat Hadapi Semen Padang, Ahmad Bustomi: Alhamdulillah
"Kami respect kepada Persipura. Ini pertandingan yang luar biasa. 1 poin ini sangat penting sekali. Mental anak anak bangkit usai dihajar 4-1 sama Persewar Waropen," jelasnya.
"Kunci laga ini adalah para pemain sendiri. Mereka terus meredam perlawanan Persipura dari semua sisi. Kita semua tahu Persipura adalah tim yang kuat," tegas Didik.
Sementara bek Joko Supriyanto, menambahkan, sebelum berangkat ke stadion, ia bersama rekan rekannya diberi wejangan agar bermain sesuai dengan instruksi dari pelatih
"Bagi kami tidak ada yang mustahil selama wasit belum meniup peluit tanda berakhirnya laga," paparnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Akhirnya Jokowi Mau Tunjukkan Ijazah Asli, Tapi Kenapa Diperiksa di Solo, Bukan Jakarta?
Pilihan
-
Berubah Lagi! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Thailand
-
Menko Airlangga: Perang Thailand-Kamboja Belum Jadi Ancaman Ekonomi RI, Tapi Tetap Waspada!
-
Fenomena 'Rojali' Hantui Mal: BPS Ungkap Kelas Rentan Tercekik, Orang Kaya Ikut 'Ngerem' Belanja!
-
Termasuk Abraham Samad, Jokowi Ungkap Alasan 12 Orang Dilaporkan ke Polisi
-
Jumlah Orang Miskin RI Tembus 23,85 Juta Jiwa
Terkini
-
Dapatkan Kartu Kredit BRI Sesuai Gaya Hidup Anda Sekarang, Bisa Diajukan Secara Online
-
Lantik 38 Ketua DPC HKTI se-Jawa Timur, Gubernur Khofifah Ajak Wujudkan Kedaulatan Pangan di Jatim
-
Pulang Nonton Pencak Dor Malah Dikeroyok, 3 Pelaku Masih di Bawah Umur
-
Dukung Ekonomi Rakyat, Bank Mandiri Komitmen Perluasan Layanan Mandiri Agen
-
Renaco Dilengkapi QRIS BRI untuk Mudahkan Transaksi Non-Tunai dan Point of Sales (POS)