SuaraJatim.id - Selalu ada cerita dalam setiap musibah bencana. Seperti cerita para relawan Banjir Bandang Banyuwangi yang menemukan segepok uang usai banjir.
Cerita penemuan ini kemudian viral di media sosial. Bahkan video dan foto-fotonya beredar luas. Beruntung belakangan diketahui pemilik uang itu ternyata bernama Heri Sas.
Uang itu merupakan hasil berhutang. Rencananya, uang bakal digunakannya untuk biaya pemgobatan adiknya di rumah sakit. Namun bencana banjir bandang sempat memupus harapannya.
Beruntung, uang yang ditali dengan rapi itu berhasil ditemukan. Uang tersebut totalnya Rp 12 juta, pecahan Rp 100 ribu.
"Alhamdulillah saya sangat berterima kasih kepada para relawan yang menemukan uang ini," kata Hari Sas, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Minggu (6/11/2022).
Hari cukup beruntung karena uang itu tak hanyut jauh atau hilang terbawa banjir. "Ditemukan sekitar 5 rumah dari sini, ditemukan di bawah tumpukan motor dan puing-puing," katanya.
Saat banjir terjadi, memang pemilik rumah tak sempat menyelamatkan barang berharga termasuk uang itu. "Ya enggak sempat, karena memang datangnya cukup cepat. Hanya bisa selamatkan nyawa saja," ujarnya.
Banjir bandang datang, seluruh isi rumah hanyut termasuk dapur hilang tergerus air banjir. "Tidak ada yang tersisa, barang elektronik, kursi, kasur bahkan seluruh isi dapur dan dapur saya hilang," katanya menambahkan.
Sebelumnya, penemuan segepok uang ini viral di media sosial. Seorang relawan di lokasi tersebut menemukan uang pecahan Rp 100 ribu, jumlah uangnya Rp 12 juta.
Baca Juga: Turunkan Angka Kemiskinan, Banyuwangi Andalkan Kanggo Riko dan UMKM Naik Kelas
Saat ditemukan, uang tersebut terikat rapi oleh tali karet kecil dalam keadaan tertimbun reruntuhan dan kondisinya kotor. Sehingga relawan yang turut menemukan uang tersebut harus mencucinya dengan air bersih.
Berita Terkait
-
Turunkan Angka Kemiskinan, Banyuwangi Andalkan Kanggo Riko dan UMKM Naik Kelas
-
Banjir Bandang Satu Meter Terjang Tiga Wilayah Pesisir Selatan Trenggalek
-
Tragedi 80 Makam Tersapu Banjir di Banyuwangi, Tangis Ahli Waris Pecah
-
TPU Kebanjiran, Puluhan Mayat Hilang, Kain Kafan Cokelat Dan Kijing Berserakan
-
Puluhan Makam di TPU Glenmore Banyuwangi Hilang Diterjang Banjir
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
3 Fakta Suami Aniaya Istri di Tuban, Dipicu Dugaan Selingkuh
-
Wakil Kepala BGN Izinkan Warga Unggah Menu MBG ke Medsos, Ini Alasannya
-
BRI Peduli Hadirkan Program "Ini Sekolahku" untuk Pemulihan Pascabencana di Aceh Tamiang
-
5 Fakta Sadis Menantu Perempuan Bunuh Mertua di Blitar, Dicekik dan Ditusuk Gunting Berkali-kali
-
SPPG Dilarang Tolak Produk UMKM, Dapur MBG Bandel Terancam Suspend