SuaraJatim.id - Entah apa yang ada di pikiran pria asal Blitar Jawa Timur ( Jatim ) ini. Ia nekat membiarkan dirinya digulung ombak Pantai Serang daerah setempat, Minggu (06/11/2022).
Pria ini bernama Jiantoro Saputro, warga Dusun Wunggukerep Desa Wonotirto Kecamatan Wonotirto Kabupaten Blitar. Jiantoro ngebut menggunakam sepeda motornya ke arah lautan.
Masalahnya, Ia menolak saat mau ditolong oleh warga. Ia bahkan membiarkan dirinya terseret ombak sampai ke tengah lautan sampai akhirnya hilang.
"Iya memang betul ada laka laut yang menyebabkan 1 orang hilang di pantai Serang," kata Kasi Humas Polres Blitar IPTU Udiyono dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Dua orang saksi mata melihat peristiwa mencengangkan tersebut. Untuk kronologisnya, seperti disampaikan saksi mata itu, peristiwa bermula saat korban berkendara di atas pasir pantai Serang.
Awalnya warga tidak menaruh kecurigaan terhadap aksi korban yang berkendara di atas pasir pantai Serang. Namun setelah diamati lagi, korban seakan memacu kendaraannya menuju tengah laut.
Belum berjalan belum begitu jauh, korban pun akhirnya jatuh tergulung ombak dan hilang hingga saat ini.
"Jadi awalnya korban dilihat warga berkendara di pantai tapi terus menuju ke tengah laut hingga akhirnya terjatuh dan hilang," imbuhnya.
Warga yang melihat peristiwa itu pun berusaha menolong korban yang tengah digulung ombak. Namun besarnya ombak membuat warga tidak bisa berbuat banyak untuk menyelamatkan korban.
Baca Juga: Karir dan Hubungan Drop, Pinkan Mambo Akui Sempat Berniat Bunuh Diri
Selain itu dari keterangan warga yang hendak memberikan pertolongan, korban justru menolak dan seolah ingin mengakhiri hidupnya.
"Warga sebetulnya ada yang berusaha menolong tapi ombak besar dan korban seakan berkata enggak mau ditolong," ungkap IPTU. Udiyono.
Melihat peristiwa tersebut warga pun kemudian melaporkan kejadian itu ke Polsek Panggungrejo dan Polairud. Anggota kepolisian bersama warga juga langsung melakukan pencarian korban.
Meski begitu hingga kini pencarian belum bisa menemukan korban yang tenggelam di pantai Serang Kabupaten Blitar. Sementara untuk sepeda motor yang dikendarai korban kini telah diamankan oleh Polisi.
"Anggota Polsek Panggungrejo dibantu warga telah melakukan pencarian dan penyisiran di sekitaran pantau untuk mencari korban tapi masih nihil," ujarnya
Rencananya penyisiran akan dilakukan esok hari oleh tim gabungan Polsek Panggungrejo, Polairud dan BPBD. Polsek Panggungrejo menduga korban sengaja berkendara ke arah laut untuk mengakhiri hidupnya.
Meski demikian polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap apa yang mendasari korban untuk melakukan aksi tersebut.
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Berita Terkait
-
2 'Dosa Besar' Justin Hubner Selama Bela Timnas Indonesia, Bikin Tim Frustasi
-
Tewas di Pohon Warga, Staf RS di Lombok Timur Akhiri Hidup Diduga karena Asmara
-
Aktor Korea Song Jae-rim Meninggal Dunia, Polisi Duga Akibat Bunuh Diri
-
Bom Meledak di Stasiun Kereta Pakistan, Lebih dari 20 Warga Tewas, 50 Lainnya Luka-luka
-
Perwira Israel Bunuh Diri Setelah Dipanggil Tugas Aktif, Picu Kekhawatiran Lonjakan Kasus Serupa
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh