SuaraJatim.id - Pendaftaran bakal calon Dewan Perwakilan Daerah ( DPD ) RI di KPU Jatim baru memasuki sesi pertama, yakni penyerahan dukungan minimal pemilih. Namun, 14 orang sudah gugur dalam sesi itu. Dari 34 pendaftar di aplikasi Sistem Informasi Pencalonan (SILON).
“Tiga orang tidak menyerahkan dukungan minimal ke kami sampai batas waktu yang ditentukan. Lalu, ada 10 orang yang kami kembalikan karena tidak memenuhi syarat,” kata Ketua KPU Jatim Choirul Anam, Sabtu, 7 Januari 2023.
Dalam PKPU nomor 14/2018 pasal 14 pasal 1 huruf e menjelaskan, provinsi dengan jumlah penduduk yang termuat di dalam daftar pemilih tetap lebih dari 15 juta orang, harus mendapatkan dukungan paling sedikit 5 ribu pemilih.
Lalu, di pasal 2 dituliskan, dukungan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) tersebar di paling sedikit 50 persen dari jumlah kabupaten/kota di provinsi. “Penduduk di Jatim kan sekitar 20 ribu lebih. jadi, minimal harus dapat 5 ribu dukungan,” bebernya.
Baca Juga: Saat 8 Ketum Parpol Bersatu Tolak Pemilu Tertutup Usulan PDIP, Lahirkan 5 Poin Kesepakatan
Berdasar aturan itulah berkas 10 berkas bakal calon itu dikembalikan untuk dilengkapi. KPU memberikan waktu 3x24 jam. Namun, dari waktu yang ditetapkan itu, satu orang diantaranya tidak meng-upload berkas perbaikannya.
“Jadi, total yang sampai ke tahapan verifikasi hanya tersisa 20 orang,” tambahnya. Verifikasi itu akan dilakukan sampai 12 Januari 2023. Namun, KPU memberikan waktu lagi jika ada perbaikan berkas di aplikasi Silon itu.
Sesi pertama itu akan dilakukan hingga 17 April 2023. Setelah itu, barulah masuk ke tahapan pendaftaran persyaratan calon. Itu dilakukan mulai 1 Mei hingga 28 Agustus 2023. Setelah itu, barulah masuk ke tahapan penyusunan dan penetapan daftar calon tetap (DCS) anggota DPD RI.
Dari 20 calon yang berkasnya sedang diverifikasi KPU, terdapat nama Lia Istifhama. Dia merupakan anak pasangan almarhum KH. Masykur Hasyim dan Hj. Aisyah. Sang ibu adalah kakak kandung dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.
Lia sendiri aktif dalam berbagai komunitas sosial. Salah satu organisasinya terfokus dalam pembelaan hak-hak perempuan dan anak. Juga, edukasi hukum. Sudah setahun terakhir persiapannya untuk ikut dalam pesta demokrasi lima tahunan itu.
Baca Juga: KPU Kota Solo Gelar Seleksi Tertulis 538 Calon Anggota PPS Pemilu 2024
“Sejak tahun lalu saya diminta teman-teman untuk mencalonkan diri ke DPD RI. Sejak itulah, kami mempersiapkan segalanya,” ucapnya. Bagi politisi pemula, tentu banyak kendala yang dihadapinya.
Dalam penyerahan dukungan ke KPU, dia mengakui jika berkasnya sempat dikembalikan. Karena dinilai belum lengkap. “Karena masih baru, saya belum banyak mengetahui. Jadi, masih berantakan. Tapi, kami sudah memperbaikinya,” bebernya.
Saat penyerahan dokumen dukungan, dirinya mendapat dukungan sekitar 12 ribu orang. Itu dibuktikan dari fotokopi KTP dan tanda tangan yang diberikan ke KPU Jatim.
“Saat ini masih tahapan verifikasi. Kalaupun ada yang harus direvisi, kami siap,” tuturnya.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Berita Terkait
-
Tak Punya Utang, Rincian Harta Kekayaan Komeng di LHKPN Capai Miliaran Rupiah sebelum Jadi DPD RI
-
3 Warna Surat Suara Pilkada 2024, Jangan Sampai Salah Coblos!
-
Kocak tapi Tajam, Komeng Tunjuk Teman DPD Buat Jangan Nyusahin: Inget Ye...
-
Heboh! Komeng Minta Pindah Komite di DPD RI, Warganet Kritik Keras Instagram Ketua DPD RI
-
Minta Komeng Gabung di Komite II Karena Butuh Hiburan, Akun IG Ketua DPD RI Digeruduk Warganet
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini
-
Pertumbuhan Ekonomi Jatim TW III-2024 Tertinggi di Pulau Jawa, Tumbuh 1,72 Persen q-to-q