SuaraJatim.id - Didampingi Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengunjungi Kampung Durian, yang terletak di RT 03 RW 01 Dusun Kembang Manyul, Desa Girimulyo, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Kampung ini terkenal dengan sebutan "kampung durian", karena lebih dari 50 keluarga di sini miliki pohon durian di halaman rumahnya. Bahkan banyak yang memiliki lebih dari satu pohon durian di setiap rumah.
"Mulai dari montong di sini sudah ditanam sejak 12 tahun lalu. Kemudian ada Musang King dan turunannya, seperti Black Thorn, Bawor, dan varietas-varietas unggulan lainnya juga ada di sini," ujar Gubernur Khofifah saat panen Durian Montong Ngawi, Sabtu (11/3/2023).
Menurutnya, kualitas durian Ngawi tidak perlu diragukan lagi. Durian Ngawi termasuk dalam varietas durian unggul sejak bertahun-tahun silam.
Gubernur perempuan pertama di Jatim ini mendorong agar para petani durian di Kabupaten Ngawi meningkatkan pengolahannya, dengan menggunakan teknologi yang bisa membekukan daging durian. Hal ini bisa meningkatkan nilai ekonomis dari durian yang ada di Kabupaten Ngawi. Khususnya penjangkauan pasar lebih luas lagi.
"Pengolahannya cukup dengan teknologi frozen. Buah durian setelah dipetik, kemudian dagingnya dikemas dan dibekukan," imbuhnya.
Dengan mengemas dan membekukan daging buah durian, selain lebih praktis bagi para pembeli, hal ini juga memungkinkannya untuk di kirim ke daerah yang jauh. Bahkan bisa pula diizinkan masuk bagasi pesawat.
Selain itu, dengan durian frozen juga bisa membuka peluang untuk diekspor ke luar negeri baik dengan kulit maupun kemasan.
"Dengan packaging tertentu bisa naik pesawat. Ini bisa menjadi gift kemana-mana, bahkan bisa ke luar negeri," ujarnya.
Gubernur Khofifah menambahkan, pengemasan dan teknologi frozen ini pula yang membuat orang, kalau cari Musang King biasanya lebih mudah. Untuk itu, ia mendorong agar teknologi ini bisa di siapkan untuk para petani durian.
Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Gubernur Khofifah Minta Masyarakat Gunakan Hak Pilih Secara Demokratis
"Agar durian di Kabupaten Ngawi memiliki nilai tambah dan meningkatkan nilai kompetitifnya juga," imbuhnya.
Pedampingan dari pihak pemerintah juga akan terus dilakukan untuk mendukung produktivitas petani durian, terutama dalam upaya replanting terhadap varietas-varietas tertentu, sehingga kualitas maupun kuantitas durian yang dihasilkan bisa semakin meningkat.
Sebagai informasi, Jatim merupakan provinsi dengan produksi durian terbesar di Indonesia. Berdasarkan data dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Jatim, produksi durian Jatim di tahun 2022 mencapai 419.848,87 ton, sedangkan Kabupaten Ngawi memiliki produksi durian mencapai 13.915,45 ton pada 2022.
Terdapat beberapa jenis durian yang ada di desa ini, diantaranya Durian Lokal Semi Montong, Durian Montong, Durian Madu, Durian Arjuna, Durian Srikandi, dan Durian Madu.
Dalam kunjungannya, Gubernur Khofifah berkesempatan mencicipi masing-masing jenis durian di kampung durian ini. Mantan Menteri Sosial RI ini juga memuji inovasi di bidang holtikultura yang dilakukan oleh warga Ngawi.
"Saya sampaikan ke mana-mana, anak-anak muda di Ngawi ini paling top kalau terkait kultur jaringan dan inovasi holtikultura," ujarnya disambut gemuruh tepuk tangan warga.
Sementara itu, Ony Anwar Harsono menyampaikan, kedatangan Gubernur Khofifah ini bisa menjadi suntikan semangat tersendiri bagi para petani durian di Kabupaten Ngawi, sebab durian yang mereka tanam mendapat pujian langsung dari orang nomor satu di Jatim ini.
"Ibu Gubernur yang menilik langsung ke sini, menjadi penyemangat bagi para petani. Semoga dengan suntikan semangat ini membuat produksi durian di Ngawi semakin banyak lagi," ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa jalur pendakian gunung Lawu yang akan dibuka di akhir tahun akan menambah prospektus pariwisata berbasis agro di Ngawi. Hal ini bisa menjadi peluang promosi bagi produk-produk agro di Ngawi, termasuk duriannya.
Berita Terkait
-
Gubernur Khofifah Panen Padi Inpari 32 HDB di Tuban
-
Produksi Air Bersih Jatim Tertinggi se-Indonesia, Gubernur Khofifah Harapkan Peningkatan Layanan dan Kualitas
-
Gubernur Khofifah Optimis Perdagangan Jatim-NTB Makin Meningkat dengan Pelayaran Long Distance Ferry (LDF)
-
Gubernur Khofifah Harapkan Penguatan Jejaring untuk Sambung Program dan Sambung Seduluran Makin Kuat
-
Hadiri Haul Akbar Al Fitrah Kedinding, Gubernur Khofifah Bangkitkan Spiritualitas Global Antar Umat Islam Dunia
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
Terkini
-
BSU dan Bansos Belum Cair? Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini dan Dapatkan Cuan Hari Ini
-
Bacaan Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Artinya
-
Panduan Lengkap 2025: Cara Beli Nomor Virtual Telegram untuk Verifikasi Aman
-
6 Fakta Pernikahan di Bulan Muharram: Mitos, Budaya, dan Pandangan Islam
-
Rutin Amalkan Zikir Ini Sebelum Tidur Jika Ingin Badan Kuat