SuaraJatim.id - Tiga belas tahun hadir untuk memenuhi kebutuhan bedding set para pecinta home decor, pendiri UMKM bedding set, Indah Catur Agustin, baru saja meluncurkan kampanye bertajuk "Berani mendengar dan Kembali Berceritera".
Ia mengatakan kampanye terbarunya itu merupakan mimpi dan harapannya untuk terus mengedepankan kualitas demi memenuhi keinginan pelanggan setia brand bedding set-nya, Sleep Buddy.
"Kami ada hingga saat ini, karena selalu mendengarkan masukan dan komplain para pelanggan untuk perbaikan kualitas. Sebagai pelaku UMKM, kami terus berinovasi dan melakukan research and development dari produk yang kita jual mungkin menjadi salah satu cara yang membuat usaha kami bisa sustaince dan terus berkembang," tutur Indah Catur Agustin, Pendiri Sleep Buddy di acara peluncuran kampanye "Berani mendengar dan Kembali Berceritera" secara virtual, Rabu (29/3/2023).
Meski usaha yang ditekuninya merupakan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) lokal, tetapi tidak menjadikan hal tersebut sebagai halangan untuk selalu mengedepankan kualitas.
Baca Juga: Keren, Butet Manurung Jadi Wajah Barbie Koleksi Terbaru Bertema Perempuan Inspiratif Dunia
"Berbagai fase telah dilewati dan itu sebuah proses bagi kami untuk lebih dewasa. Fase pendewasaan diri inilah yang membuat kami meluncurkan kampanye baru. Kembali berceritera untuk berbagi rasa, lebih mendengar, dan tak lagi diam untuk berceritera. Sehingga #alwaystellstories yang menjadi jargon kami, kami kembangkan menjadi Sleep Buddy yang lebih berani untuk lebih mendengar. Dengan mendengar kami akan kembali dengan lebih banyak ceritera," jelas Indah panjang lebar.
Melalui kampanye terbaru itu, ia mencoba untuk berbagi rasa melalui cerita para pelanggannya.
"Dengan campaign ini diharapkan kamai dapat lebih mendengarkan keinginan dan kebutuhan para pelanggan dan dapat terus berinovasi dalam sesuai kebutuhan pelanggan dengan tetap peduli dengan sesama dan alam," ujar Indah..
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa pelanggannya berbagi rasa mulai dari pemilihan bahan menjadi alasan utamanya memiliki banyak cerita tentang produknya.
"Lyocell menjadi cerita utama keunggulan produk kami yang membuat pengguna merasakan kenyamanan, kelembutan dan tingkat ketebalannya," terangnya.
Baca Juga: Cerita Heroik Wanita Sopir Bus Wonogiri-Jakarta: Sering Digoda Orang
Lyocell memiliki kerapatan rajut benang hampir 950 TC (Thread Count) membuat Lyocell menjadi sangat lembut, dingin, dan nyaman.
Berita Terkait
-
Hari Perempuan Internasional: Perjalanan Inspiratif Putri Handayani dan Kadek Arini Menaklukkan Dunia
-
Obsession Talk 2025: Ibu Tangguh Memajukan Indonesia
-
Kartini Masa Kini yang Inspiratif: Lisa Zen Purba Sukses Membawa Brand Tas Lokalnya ke Mancanegara
-
Jadi Langganan Selebritas, Valentina Maya Sari Sukses di Bisnis Jasa ART Premium
-
Ajak Perempuan Berdaya Melalui Kampanye #SupportHer, 3 Perempuan Ini Jadi Inspirasi
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi