SuaraJatim.id - Pemkab Jember, Jawa Timur menggelar pasar murah di 24 kecamatan selama sebulan penuh mulai Tanggal 3 Juli sampai 4 Agustus 2023.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jember Bambang Saputro mengatakan, pasar murah tersebut akan digelar secara bergantian di 24 dari 31 kecamatan.
Sebanyak 32 pelaku usaha telah menyatakan akan ikut berpartisipasi dalam kegiatan pasar murah tersebut.
"Kegiatan itu bertujuan untuk mengendalikan inflasi di Jember supaya aman dan terkendali, sehingga masyarakat kalangan bawah bisa berbelanja kebutuhan pokok dengan harga terjangkau," ujarnya, Senin (3/6/2023).
Bupati Jember, Hendy Siswanto membuka pasar murah pertama yang diselenggarakan di Kantor Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember, hari ini. Dia berharap, pasar murah tersebut dapat menekan laju inflasi.
"Pasar murah menjadi salah satu upaya dalam menekan inflasi, mengingat Kabupaten Jember memiliki jumlah penduduk yang besar yakni 2,6 juta jiwa," kata Hendy.
Jember merupakan salah satu daerah penghasil pertanian. Sementara itu, jumlah penduduknya juga terbilang cukup besar mencapai 2,6 juta jiwa.
"Potensi tersebut harus dikemas sedemikian rupa dan perlu gerakan mencintai produk lokal untuk membangkitkan sektor perekonomian di Jember," tuturnya.
Hendy juga berpesan kepada semua pihak untuk dapat menumbuhkan perekonomian masyarakat.
Baca Juga: Inflasi RI Kembali Landai, BI Pede Stabil Sampai Akhir Tahun
"Pengendalian inflasi harus dilakukan bersama-sama. Pondasinya harus kuat lebih dulu karena kalau rakyat makmur maka Pemkab Jember juga kuat," katanya. [ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara
-
Duit Ludes Main Trading, Pria di Magetan Buat Laporan Curanmor Palsu Gara-gara Takut Istri
-
5 Fakta Pencabulan Bocah 4 Tahun di Sumenep, Pelakunya Pelajar MTs
-
41 Rumah Warga Tulungagung Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
-
Kronologi Janda Dua Anak Terjun ke Sungai Brantas Blitar, Diduga Depresi