SuaraJatim.id - Rans Nusantara berhasil menahan imbang tim tuan rumah Persebaya Surabaya dengan skor 2-2 dalam lanjutan BRI Liga 1 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo pada Minggu (23/7/2023).
Pelatih Persebaya Aji Santoso mengungkapkan, bajul ijo masih memiliki pekerjaan rumah di bagian belakang. Hal tersebut diakuinya saat konferensi pers usai laga.
"Koordinasi pemain belakang masih menjadi masalah utama, terutama pada lini belakang kiri tim. Hasilnya dua gol tercipta dengan mudah dilakukan Rans Nusantara," katanya seperti dikutip Beritajatim.com-jaringan Suara.com pada Minggu (23/7/2023).
Aji bahkan mengakui bahwa dua gol yang diciptakan pemain Rans Nusantara terlalu mudah di pertandingan minggu keempat BRI Liga 1 Indonesia.
Pada pertandingan melawan Rans Nusantara, Salman Fariz dan Ripal Wahyudi diganti di babak kedua. Mereka digantikan oleh Nuri Fasya dan M Hidayat.
Dengan hasil imbang ini, Aji mengaku timnya mengalami kerugian. Pun ia menganggap, seri di kandang sendiri ibarat sebuah kekalahan.
Hal itu yang kemudian membuat Aji memahami rasa kecewa pendukung Persebaya, Bonek.
"Saya minta maaf kami belum bisa menang tapi kami akan berusaha mendapatkan poin di laga selanjutnya dan saya akui laga seri ini seperti kalah," katanya.
Senada dengan Aji, Kadek Raditya juga menyampaikan permintaan maaf kepada Bonek. Namun, ia berjanji akan berusaha lebih baik lagi di pertandingan selanjutnya.
Baca Juga: Sayangkan Hasil Imbang Persebaya Lawan RANS, Aji Santoso: Ini seperti Kekalahan
"Terima kasih dan saya minta maaf dengan hasil yang sangat mengecewakan bagi kami dan mereka. Namun kami berharap ke depan berusaha lebih baik," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan