SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang bayi berusia 40 hari menjalani tradisi tak biasa beredar di media sosial. Bayi tersebut dilempar dan diletakkan di atas asap oleh seorang wanita yang diduga seorang dukun bayi.
Video yang salah satunya diunggah oleh akun Instagram @infomdr itu pun viral dan menuai perdebatan warganet.
"Tradisi orang Madura saat bayi berumur 40 hari. Bagaimana dengan tradisi di daerah kalian," tulis keterangan dalam video.
Dalam video berdurasi pendek itu terlihat seorang dukun bayi membawa bayi sambil dilempar-lempar.
Bahkan si bayi sempat terlihat kaget hingga kedua tangannya terangkat ke atas.
Setelah itu, bayi yang mengenakan baju berwarna oranye itu diangkat bagian lengan dan pahanya kemudian diletakkan di atas asap yang berasal dari arang.
Si dukun bayi kemudian membalikkan badan bayi tersebut menghadap asap.
Tak berhenti di situ, bayi itu juga digantung dengan posisi kepala di bawah kemudian kembali diasapi. Si dukun bayi lalu mengambil asap dan membasuhnya ke wajah si bayi.
Bayi tersebut kemudian diangkat secara telentang ke atas asap lalu kembali dilempar. Hal itu dilakukan secara berulang. Bayi tersebut diam saja dan tidak menangis.
Unggahan tersebut pun mendapat beragam komentar dari warganet. Bahkan ada warganet yang bayinya juga pernah mengalami hal serupa.
"Aku orang Madura. Dan anak pertamaku juga digituin sama dukun bayinya. Kaget banget aku waktu bayiku dilempar-lempar. Mana tahu bakal digituin. Untung gapapa. Katanya biar bayinya tidak kagetan," ujar suci***
"Saya Sumenep Madura gak ada tradisi gitu, ngaco itu! Kasihan anaknya kena asap astaghfirullah," kata dian***
"Tidak ada tradisi seperti itu. Lagian kasihan bayinya takut sesak," kata syaif***
"Tradisi sih tradisi tapi gak pake dilempar-lempar juga kali bu. Itu anak masih sebulan udah seenaknya aja kalau bawa bayi ngeri," kata inh***
"Disini di proppo pamekasan gak ada tradisi-tradisi begituan, membahayakan bayinya," ujar muaf***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Jejak Digital Dikuliti, Foto Pose Ivan Sugianto Kepal Tangan Disorot: Kok Ada Meja Judi di Ruangan Polisi?
-
Jebakan Maskulinitas di Balik Tren Video Laki-laki Tidak Bercerita
-
Menu Sushi Seblak dan Nasi Kuning Disebut Jadi Penyebab Timnas Indonesia Dibantai Jepang: Pantes Ngamuk..
-
Sadbor sebagai Duta Anti Judi Online: Paradoks Makna Pemberian Gelar
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Terkini
-
Ngeri! Detik-detik Carok di Sampang Viral di Media Sosial, Polisi Turun Tangan
-
Survei Pilbup Kediri 2024: Petahana Jauh Tinggalkan Penantang
-
Pembunuhan Wanita di Ngaglik Surabaya, Korban Alami Luka di Kepala
-
Risma Ungkap Fakta Banyak Warga Dolly yang Tak Lanjut Sekolah
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong