SuaraJatim.id -
Persik Kediri dihadapkan sejumlah masalah jelang laga melawan RANS Nusantara FC pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2023/2024, Sabtu (02/09/2023).
Tim berjuluk Macan Putih tersebut mengalami krisis lini depan dan belakang. Sejumlah pemain harus mendapat perawatan karena mengalami cedera.
Penyerang Flavio Silva dan bek tengah Hamra Hehanusa harus menepi. Kedua pemain mendapatkan cedera saat laga melawan PSIS Semarang.
"Flavio dan Hamra ditarik karena cidera. Dia tidak 100 persen (saat melawan PSIS). Untuk mencegah cidera lebih parah, dia akhirnya digantikan," ujar Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide dikutip dari Times Indonesia-jaringan Suara.com, Senin (29/8/2023).
Baca Juga: Aji Santoso Evaluasi Pertahanan Persikabo 1973 Usai Dikalahkan Arema FC
Pada laga melawan PSIS Semarang, Persik tidak menurunkan kiper Dikri Yusron dan pemain belakang Ahmad Agung.
Berdasarkan keterangan dokter tim, Dikri Yusron menjalani pemulihan dari sakit flu dan batuk.
Sebelumnya, Persik Kediri sudah kehilangan penyerang Jefinho dan bek Kanan Simen Lyngbo yang cedera lebih dulu.
Rospide mengungkapkan, Jefinho membutuhkan waktu istirahat selama 2 pekan sebelum kembali merumput. "Cideranya bukan cidera biasa. Tapi sudah mulai terus melakukan pemulihan," katanya.
Sementara itu, Simen Lyngbo masih menjalani pemulihan fisik setelah cedera beberapa pekan lalu. "Mungkin satu Minggu atau 10 hari lagi dia bisa kembali bermain," katanya.
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Usai Kemenangan Arema FC Atas Persikabo 1973 di BRI Liga 1
Namun demikian, Rospide bisa sedikit lega, sebab Vava Mario Yagalo yang sempat absen pada laga sebelumnya karena kartu merah dipastikan sudah bisa kembali bermain.
Selama ini, Hamra Hehanusa dan Vava Mario Yagalo bergantian menemani Anderson di lini pertahanan Persik.
Berita Terkait
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung