SuaraJatim.id - Pelatih anyar Persebaya Surabaya Josep Gombau gagal melakoni debut manis usai timnya takluk di tangan raja klasemen Madura United, Minggu (17/9/2023),
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Bangkalan, Madura, tuan rumah mengalahkan Persebaya dengan skor 3-0.
Gol-gol kemenangan Madura United masing-masing dipersembahkan oleh Hugo Gomes (P,4'), Lilinja (48') dan Junior Brandao (83').
Usai laga, Josep Gombau mengakui gol cepat Madura United mengubah jalannya permainan.
"Kami terlalu cepat terkena penalti dan hal itu mengubah situasi pertandingan di babak pertama, tapi para pemain masih bisa bermain seimbang," ucapnya saat konferensi pers usai pertandingan di Stadion Bangkalan, Madura, Minggu petang.
Ia menyebut, Madura United bermain lebih bagus dari anak asuhnya di babak kedua.
"Masuk babak kedua dan permainan para pemain Madura United lebih baik dari kami," katanya.
Selain itu, kata dia, pergantian penjaga gawang Andika Ramadhani akibat insiden di babak pertama membuatnya bingung, terlebih penggantinya masih muda secara jam terbang.
"Pertandingan ini memang sulit terlebih melawan tim besar, namun laga ini bisa menjadi pembelajaran bagi penjaga gawang Aditya Arya, karena dia masih muda dan punya waktu yang panjang untuk berkembang karena masa depannya bagus," terangnya.
Baca Juga: Menang Tipis Atas Persik Kediri, Persija Jakarta Akhiri Trend Tanpa Kemenangan di Liga 1
Menurut pelatih berkebangsaan Spanyol itu, cedera yang dialami Andika Ramadhani sudah ditangani tim medis dan hasilnya tidak serius.
"Tim medis sudah menangani dengan baik dan tidak ada cedera yang serius, kondisinya sudah membaik," kata Josep Gombau.
Terlepas dari itu, dirinya menilai atmosfer sepak bola Indonesia bagus dan hal ini akan menjadi evaluasi baginya untuk membuat Green Force --julukan Persebaya-- lebih baik.
"Atmosfer dan lingkungan sepak bola Indonesia bagus dan saya akan belajar untuk membuat Persebaya lebih baik lagi," tegasnya, seperti dimuat Antara.
Kekalahan ini, membuat Persebaya tertahan di peringkat ke-18 klasemen dengan 18 poin, sedangkan Madura United kokoh di puncak setelah mengoleksi 26 poin.
Josep Gombau resmi menjadi pelatih kepala Persebaya Surabaya untuk menggantikan Aji Santoso. Sebelum kehadirannya, Green Force ditukangi oleh caretaker Uston Nawawi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
Terkini
-
DPRD Jatim Soroti Regrouping Sekolah: Harus Dicegah Sejak Dini
-
Revitalisasi Tambak Bisa Sejahterakan Petambak, DPRD Jatim: Asal Tak Salah Langkah
-
Catat! 5 Kebiasaan Nabi Muhammad SAW Setelah Sholat Subuh
-
Sound Horeg Dilarang Tampil di HUT Kemerdekaan RI
-
Dapatkan Kartu Kredit BRI Sesuai Gaya Hidup Anda Sekarang, Bisa Diajukan Secara Online