SuaraJatim.id - Pasangan bakal calon presiden (bacapres) Anies Rasyid Baswedan dan bakal calon wakil presiden (bacawapres) Muhaimin Iskandar silaturahmi serta ta'aruf bersama dengan 1.000 alim ulama Kabupaten Jember di Pondok Pesantren Nurul Islam, Kamis (28/9/2023).
Anies menegaskan bahwa dirinya dan Gus Imin merupakan dwi tunggal yang melengkapi satu sama lain. "Gus Imin memiliki pengalaman yang mumpuni di legislatif dan juga menjadi ketua umum partai. Sedangkan saya berpengalaman di eksekutif. Belum pernah duduk menjadi anggota DPR, pengalaman kami saling melengkapi," katanya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta mengatakan, ia dan Gus Imin sama-sama memiliki garis keturunan ulama. Dulunya ikut berjuang memerdekakan Indonesia. Sudah selayaknya, kini cucu-cucunya bergerak melanjutkan perjuangan.
"InsyaAllah jika semua kiai mendoakan maka dwi tunggal Anies-Gus Imin akan melanjutkan perjuangan membangkitkan kemakmuran bagi rakyat, membangkitkan perekonomian, mensejahterakan rakyat," kata Anies.
Anies menambahkan, jika dwi tunggal ini terpilih maka tidak ada lagi petani yang mengeluhkan pupuk mahal, nelayan yang menjerit karena solar mahal.
"Kewenangan yang kita miliki akan kita gunakan sebaik-baiknya untuk membangkitkan perekonomian rakyat dan kebangkitan kesejahteraan rakyat," ujar mantan Menteri Pendidikan era Presiden Jokowi.
Sementara itu Cak Imin mengatakan kedatangannya ke Jember dan sejumlah Ponpes di Jawa Timur bertujuan untuk meminta doa, restu, dan dukungan. Menurut Cak Imin, dirinya bersama Anies tidak akan bisa dilepaskan dari politik ahlussunnah wal jamaah yang diwakili oleh tokoh dan alim ulama yang ada di Pondok Pesantren.
Sebelum berkunjung ke Jember, Kamis pagi pasangan AMIN juga hadir Ponpes tertua di Banyuwangi, yakni Ponpes Darussalam Blokagung. Di Banyuwangi AMIN disambut oleh para santri Ponpes, pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), sejumlah kiai, dan nyai Nahdlatul Ulama (NU).
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Baca Juga: Ogah Tanggapi Pertemuan Anies-Cak Imin Dengan Habib Rizieq, PDIP: Kita Fokus Menangkan Ganjar
Berita Terkait
-
Ogah Tanggapi Pertemuan Anies-Cak Imin Dengan Habib Rizieq, PDIP: Kita Fokus Menangkan Ganjar
-
Anies-Cak Imin Lengket dengan Rizieq, Pendukung Ganjar: Alarm Adanya Politik Identitas di 2024 Bak Pilkada DKI
-
Takut dengan Jokowi, Eks Elite NasDem Sebut Surya Paloh Tengah Cari Jalan Kabur dari Koalisi Perubahan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
CEK FAKTA: Bahlil Ancam Mundur Jika Harga BBM Diturunkan Menkeu Purbaya, Benarkah?
-
5 Fakta Mayat Pria Mengambang di Jombang, Luka di Pelipis dan Mulut Berbusa
-
Suara.com Gelar Workshop AI Tools for Journalists di Surabaya, Dorong Jurnalis Adaptif Era Digital
-
7 Fakta Lansia Diduga Ditusuk Anak Kandung di Kunjang Kediri, Ditemukan Bersimbah Darah
-
CEK FAKTA: Helikopter Sahroni Jatuh di Lumajang Saat Kunjungi Bencana Semeru, Benarkah?