SuaraJatim.id - Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan tengah santer dikabarkan hijrah ke Liga 1 Korea Selatan alias K League 1 bersama Suwon FC. Apesnya, klub tersebut musim depan dipastikan terdegradasi ke divisi 2 alias K League 2.
Suwon FC yang saat ini berlaga di K League 1, tengah terseok-seok di papan bawah klasemen. Menyisakan satu pertandingan menghadapi Daegu, klub Suwon FC dipastikan terdegradasi ke K League 2 meski meraih kemenangan di laga terakhir.
Jika Pratama Arhan resmi bergabung dengan Suwon FC, maka eks pemain PSIS Semarang ini bakal bertemu dengan Asnawi Mangkualam yang membela Jeonnam Dragons.
Diketahui, Suwon FC terakhir kali bermain di K League 2 pada musim 2020 lalu. Setelah berlaga selama 3 musim di K League 1, Suwon FC harus turun ke K League 2 musim 2024 mendatang.
Terlepas dari itu, Suwon FC diprediksi bakal jadi pelabuhan berikutnya untuk Pratama Arhan setelah Tokyo Verdy.
Sebagaimana diketahui, Pratama Arhan jarang mendapat menit bermain di Tokyo Verdy. Ia hanya tampil 3 kali membela klub asal Jepang ini.
Meskipun begitu, pengalaman yang didapat Pratama Arhan bakal jadi bekal saat melanjutkan karir di klub selanjutnya.
Melansir dari akun Instagram @suwonfc, pemain berusia 21 tahun ini telah mengikuti sosial media klub Suwon FC.
Hal ini semakin menimbulkan rasa penasaran bagi penggemar sepak bola di Indonesia terkait rumor kepindahan Pratama Arhan ke klub Suwon FC.
Namun, Pratama Arhan hingga saat ini belum merespons rumor tentang dirinya yang dikabarkan akan berlabuh ke klub Suwon FC.
Berita Terkait
-
Akun Liga Champions Pamer Gol Pemain Keturunan Indonesia, Netizen Justru Ungkit Pratama Arhan
-
Pratama Arhan Dikabarkan Out dari Suwon FC, Netizen: Jangan Mau Distir Mertua!
-
Marshella Aprilia Eks Pacar Pratama Arhan Cosplay Joker, Dikira Sindir Asnawi Mangkualam
-
Muncul Pakai Baju Hitam, Pratama Arhan Disuruh Ceraikan Azizah Salsha
-
Turuti Mertua, Pratama Arhan Gabung Klub Papan Bawah Liga 1?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini