SuaraJatim.id - Persik Kediri menambah kekuatan di sektor kiper jelang berakhirnya putaran pertama Liga 1 2023/2024. Manajemen tim berjuluk Macan Putih resmi mendatangkan penjaga gawang Miswar Saputra.
Pelatih kepala Persik, Marcelo Rospide mengemukakan dirinya memang membutuhkan empat stok penjaga gawang untuk mengarungi Liga 1 2023/2024.
Persik sudah memiliki Kurniawan Kartika Adhjie, Dikri Yusron, Eko Saputro dan kiper muda Djiwa Hernando yang menjadi benteng terakhir lini belakang.
Namun Djiwa Hernando belakangan ini diberikan kesempatan untuk menambah pengalaman di kompetisi Elite Pro Academy (EPA) Liga 1.
"Djiwa sementara fokus di kompetisi EPA dan saya membutuhkan empat kiper, karena itu saya senang dengan kedatangan Miswar," kata Rospide seperti dimuat Antara, Rabu (18/10).
Pihaknya mengakui penjaga gawang asal Aceh tersebut kondisinya harus dilatih lagi, sehingga lebih prima. Pada musim lalu, Miswar memperkuat Madura United.
"Saat ini kondisinya belum ideal dan kami sedang menyiapkan program latihan yang pas agar fisiknya siap ke depannya. Dia pemain bagus yang bisa membantu tim nantinya," kata Rospide.
Sementara itu, Miswar menyatakan siap bersaing untuk memperebutkan posisi di starting eleven nantinya.
"Sebagai pemain tentu tugas kami hanya berlatih yang maksimal saat latihan, keputusan siapa yang bermain ada di tangan pelatih. Tapi saya melihat semua kiper di Persik Kediri bagus dan sejauh ini performa tim juga meningkat. Saya ingin membantu Persik Kediri meraih hasil yang lebih baik dibandingkan musim lalu," kata kiper berusia 27 tahun itu.
Sementara itu, Persik Kediri saat ini berada di peringkat ke-12 klasemen sementara Liga 1 2023/2024 dengan perolehan 19 poin.
Berita Terkait
-
Tampil Menawan, 2 Anak Emas Luis Milla Ini Punya Kans Diboyong Shin Tae-yong?
-
Tanpa Proses Naturalisasi! Gol Indah Pemain Berdarah Manado Ini Jawab Kebutuhan Striker Timnas Indonesia
-
Jamu Persik Kediri, Bernardo Tavares Ungkap Misi Spesial Milik PSM Makassar
-
BRI Liga 1: Persik Kediri Waspadai 'Tembok' PSM Makassar
-
Raih Kemenangan atas Persik Kediri, Bojan Hodak Sampaikan Kegirangannya
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
APK Bikinan KPU Bojonegoro Disorot, Gambarnya Kok Gitu?
-
Akhirnya Tertangkap, Ini Tampang Perampok yang Bikin Resah Minimarket di Jombang
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan