SuaraJatim.id - Detik-detik warga geram menghancurkan sepeda motor pembalap liar terekam kamera amatir. Peristiwa tersebut terjadi di Ponorogo pada Sabtu (21/10/2023) malam.
Video tersebut viral di media sosial, salah satunya dibagikan akun @ponorogo.update di Instagram.
Awalnya, seorang pengendara motor terjatuh. Namun, saat akan mendirikan sepeda motornya. tiba-tiba dari arah belakang muncul massa. Beberapa di antaranya membawa batu langsung melemparkan ke arah motor. Tidak sampai di situ, massa juga menyeret motor dan menendangnya.
Pengendara tersebut langsung lari meninggalkan motornya. Sementara itu, kendaraannya menjadi sasaran empuk perusakan yang dilakukan warga yang tampaknya geram.
"Dapat kiriman Netizen.. motor jatuh langsung di rusak," tulis akun tersebut dikutip, Senin (23/10/2023).
Berdasarkan keterangan dari unggahan tersebut, lokasi kejadian diketahui di Jalan Suromenggolo, Ponorogo.
Unggahan tersebut lantas viral dan mendapat komentar beragam dari warganet. Beberapa mendukung aksi warga, namun lainnya justru membela para pembalap liar.
"Ono sebab ono akibat," tulis akun @mas*******.
"Emosinya udah mentok kayanya," tulis tra********************.
Baca Juga: Video Detik-detik Motor Balap Liar Jatuh di Ponorogo, Warga Langsung Merusaknya
"Sing ngrusak kui op ra tau nom gek anak e sok lek ngono kui pie ya lor hahah miris," sahut @cec*****.
"Alhamdulillah, sudah bener pak! Memang harus dikerasi itu," komentar @bop*********.
"Kok koyo ratau nom ae..," komentar @azz********.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kepala SPPG Wajib Buat Perjanjian Waktu Konsumsi Terbaik MBG dengan Kepala Sekolah
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur