SuaraJatim.id - Bursa transfer tengah musim 2023/2024 mulai dibuka, termasuk Liga 2. Persela Lamongan tidak mau ketinggalan untuk mendatangkan pemain baru.
Bek kanan Persikabo 1973, Alfin Tuasalamony dikabarkan tinggal selangkah lagi merapat ke Stadion Surajaya yang menjadi kandang Persela.
"Alfin memang saya rekomendasikan dan sudah di follow up (oleh manajemen), dan kelihatannya dia akan datang di hari Kamis," ujar Pelatih Persela, Djadjang Nurdjaman dikutip dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, Senin (30/10/2023).
Sebelumnya, dua pemain baru sudah merapat bergabung bersama klub berjuluk Laskar Joko Tingkir. Pertama, pemain muda asal Jakarta yang bisa beroperasi di posisi nomor 8 dan 10.
"Dia pemain muda, kita butuh untuk memenuhi regulasi untuk pemain usia di bawah 21 tahun, tapi itu juga belum pasti, masih kita lihat. Statusnya trial," kata Djanur.
Kedua ialah Fahmi Al-Ayyubi. Negoisasi pemain 27 tahun tersebut masih berjalan antara manajemen dengan sang pemain.
"Fahmi dalam pemantauan, belum ditentukan, tapi kita semua tahu dia punya kapabilitas sebagai pemain di liga Indonesia. Orang sudah tahu semua, dia punya kemampuan, tinggal kota bicarakan sama manajemen," ucap Djanur.
Fahmi bukan nama asing bagi Persela. Dia pernah bermain untuk Laskar Joko Tingkir mulai 2017, sebelum akhirnya pindah ke Bali United pada 2019.
Sementara itu, mengenai kabar pemain Persib Bandung, Febri Hariyadi, Djanur menepisnya.
Baca Juga: Enggan Salahkan Suporter, PSMS Medan Ikhlas Terima Denda dari Komdis PSSI
"Febri enggak, pemain yang dari Persib itu mereka sudah nyaman. Mau mereka nggak dimainin, mau apapun, udah nyaman di Persib, sulit keluar mereka. Di samping manajemennya sulit melepas, si pemainnya juga pergi keluar persib itu pikir-pikir. Nyaman banget tinggal di Bandung mereka," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Satu Keluarga Tertimbun Longsor di Trenggalek, 4 Meninggal Dunia
-
Malam Minggu Gak Bikin Kantong Kering, Ini Link DANA Kaget Buat Pacar Tersayang
-
Ngeri! Longsor 3 Kali Terjadi di Tulungagung, Akses Utama ke Trenggalek Tertutup
-
Cuma Modal Klik! Raih Cuan Rp 235 Ribu dari DANA Kaget, Ini Linknya
-
Keracunan Susu di Surabaya: 6 Siswa SD Dilarikan ke Puskesmas!