SuaraJatim.id - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa telah menentukan langkah politiknya pada Pilpres 2024 dengan bergabung ke Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1 Mahfud MD mengaku tidak khawatir dengan merapatnya Khofifah ke kubu Prabowo-Gibran.
"Enggak punya kekhawatiran dan tidak punya tanggapan," katanya usai menghadiri acara deklarasi dukungan di Kabupaten Pamekasan, Kamis (11/1/2024).
Dia menilai bergabungnya Khofifah ke TKN sebagai dinamika politik yang biasa.
"Itu biasa saja. Ada yang dukung saya, ada yang dukung orang lain, itu biasa saja, ini politik," katanya.
Baca Juga: Dialog dengan Warga Surabaya, Mahfud MD: Tidak Usah Pilih Saya Kalau Tak Sesuai Hati Nurani
Sebelumnya, Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid telah mengumumkan secara resmi bahwa Khofifah bergabung dengan timnya. Politikus asal Surabaya tersebut didapuk menjadi dewan pengarah dan Juru Kampanye Nasional (Jurkamnas).
Nusron menyebut, SK bergabungnya Khofifah tersebut akan mulai efektif pada 21 Januari 2024.
"SK-nya sudah dibuat. Namun, SK-nya akan efektif mulai 21 Januari," kata Nusron.
Khofifah akan resmi bergabung saat debat keempat Pilpres 2024. Setelah itu, mantan menteri sosial itu akan aktif ikut berkampanye terbuka.
Khofifah Umumkan Masuk TKN
Baca Juga: Khofifah Umumkan Masuk Tim Kampanye Prabowo-Gibran, Ini Posisinya di TKN
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa resmi masuk dalam tim kampanye pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Berita Terkait
-
Cak Lontong Kehilangan Banyak Job Buntut Dukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Saat Pilpres
-
Seandainya Jadi Presiden, Mahfud MD Bercita-cita Bangun Kebun Koruptor
-
Soal Revisi UU TNI, Mahfud MD: Hasilnya Lumayan, Tidak Jelek-jelek Amat
-
CEK FAKTA: Prabowo Angkat Mahfud MD Jadi Pengawas Internal Istana
-
Fedi Nuril Sentil Jokowi Lewat Video Tragedi Kanjuruhan, Ekpresi Mahfud MD Diomongin
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
'Siiiu' Ala Zahaby Gholy, Ini Respon Cristiano Ronaldo Usai Selebrasinya Dijiplak
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
Terkini
-
Profil Dyan Puspito Rini, Sekretaris Asprov PSSI Jatim yang Baru Saja Tutup Usia
-
Pria Pasuruan Ditemukan Tewas Setelah Menggunakan Jasa PSK
-
BRI Membantu UMKM Seperti Gelap Ruang Jiwa Menjangkau Pasar Global
-
Setelah Gabung dalam BRI UMKM EXPO(RT), Kini Usaha UMKM Unici Songket Silungkang Meroket
-
KBS Jadi Pilihan Destinasi Wisata di Surabaya, Fotografer Keliling Ketiban Rezeki Nomplok