SuaraJatim.id - Persebaya Surabaya resmi melepas gelandang asingnya, Song Ui-Young. Pemain berpaspor Singapura tersebut tak akan lagi membela klub berjuluk Bajol Ijo tersebut disisa kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.
Pengumuman tersebut disampaikan langsung klub di akun Instagram resminya.
"Persebaya dan Song Ui-Young sepakat mengakhiri kerja sama lebih cepat. Keputusan ini diambil agar Song bisa lebih fokus dalam pemulihan cederanya," tulisnya dikutip.
Song Ui-Young telah mengucapkan kata perpisahan di akun Instagram miliknya. Unggahan tersebut disukai 69 ribu lebih pengguna Instagram.
Baca Juga: Sindir Wasit, Asisten Pelatih Madura United: Malik Risaldi Dilanggar
Gelandang 30 tahun tersebut mengaku terhormat bisa bermain untuk Persebaya. Dia pun berterima kasih kepada para pelatih, rekan setim, dan semua anggota klub.
Song juga mengucapkan terima kasih kepada para suporter. "Of course to the biggest fans in indonesia 'bonek,bonita' Thank you so much for your big support and love i have been happy to be your family (Tentu saja untuk penggemar terbesar di indonesia 'bonek,bonita'. Terima kasih banyak atas dukungan dan kasih sayang kalian, saya senang menjadi keluarga kalian," tulis Song dikutip.
Bonek telah memberi dukungan yang luar biasa. Bermain untuk Persebaya akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan dalam kariernya.
Dia pun mengucapkan selamat tinggal kepada semua elemen tim Persebaya. Dukungan kepadanya akan menjadi suntikan untuk langkah karier dirinya selanjutnya.
Unggahan tersebut lantas mendapat banyak komentar dari Bonek, suporter Persebaya.
Baca Juga: Persebaya Gagal Lanjutkan Kemenangan, Paul Munster Bersyukur Tak Kebobolan
"Matur suwon oppa song," komentar akun @ricky*********.
"Lekas pulih dari cideramu,dan semoga beruntung di tempat lain song,Sayonara," tulis akun @bonek********.
"Goodluck song, and ger well soon. Sukses selalu dan tetap membumi," komentar akun @wido********.
"Tendangan roketmu terkenang sampe kapanpun broo! @song_uiyoung," tulis akun @loh******.
Berita Terkait
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
-
David da Silva Nyaris Cetak Rekor, Siap Antar Persib Bandung Kembali Juara?
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh