SuaraJatim.id - Pengemudi mobil Porche 91 Carere S hijau, Nissan Katama Angkasa (18) diketahui memacu kendaraannya sangat kencang mencapai 130 km/jam sebelum menabrak Grand Livina di Tol Porong arah Sidoarjo KM 768.
Kecelakaan antara Porche 91 Carere S dengan Grand Livina terjadi pada Minggu (17/3/2024).
Mobil Grand Livina mengalami ringsek pada bagian belakang. Dua orang terluka, yakni Rudy Ardiyanto (40) pengemudi Grand Livina mengalami luka robek di kepala. Sedangkan penumpangnya terluka cukup parah.
“Dua korban dari Grand Livina yang ditabrak dibawa ke Rumah Sakit Delta Surya. Penumpang bernama Ani Trihandayani (43) mengalami luka berat cedera leher,” kata Kanit PJR II Ditlantas Polda Jawa Timur AKP Puguh Winarno dikutip dari Beritajatim.com--partner Suara.com.
Baca Juga: Kondisi Terkini Penumpang Bus Harapan Jaya yang Terlibat Kecelakaan di Kediri
Sementara itu, pengendara Porche 91 Carere S yang seorang mahasiswa tidak mengalmi luka.
Hasil olah tempat kejadian perkara diketahui, Porche 91 Carere S melaju cukup kencang mencapai 130 km/jam.
Puguh menceritakan, kejadian tersebut bermula saat Grand Livina dengan nopol L 1496 ACY melaju di lajur kanan Tol Porong arah Sidoarjo. Saat itu, mobil yang dikemudian Rudy tersebut melaju dengan kecapatan sedang.
Sesampai di lokasi kejadian, tiba-tiba dari arah belakang Porsche 92 Carerra berwarna hijau dengan nopol B 333 LKA menarbak mobil Grand Livina.
Diduga, sopir Porsche kurang antisipasi sehingga menabrak Grand Livina. Mobil warna hitam itu pun terdorong beberapa meter sebelum akhirnya berhenti setelah menabrak median jalan.
Baca Juga: Kecelakaan Karambol di Tuban, 1 Orang Meninggal Dunia
“Kondisi ringsek bagian belakang, kalau Porschenya ringsek depan,” ungkapnya.
Akibat kecelakaan tersebut lalu lintas di tol dari arah Porong menuju ke Sidoarjo macet kurang lebih 2 kilometer.
“Selepas olah TKP dan evakuasi korban langsung kita evakuasi kendaraan yang terlibat laka,” ungkapnya.
“Sementara dari hasil analisis petugas diduga penyebab kecelakaan akibat sopir Porsche 91 Carerra yang ugal-ugalan dalam berkendara,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Regulasi Baru, Jalan Jitu: China Ubah Peta Perjalanan Mobil Otonom
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia