SuaraJatim.id - Eri Cahyadi dan Armuji resmi mengantongi rekomendasi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju kembali sebagai Cawali dan Cawawali di Pilwali Surabaya 2024.
Hal itu disampaikan langsung Ketua DPC PKB Kota Surabaya, Musyafak Rouf pada awak media. Ia mengatakan jika rekomendasi untuk Eri-Armuji sudah turun.
"Rekom dari DPP untuk Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya sudah turun," ujar Musyafak Rouf melalui video yang dikirimkan dari Madinah dikutip Rabu (29/5/2024) malam.
Mengetahui hal itu, Eri pun mengaku siap untuk melanjutkan pembangunan di Kota Surabaya.
Baca Juga: Kembalikan Formulir, Eri-Armuji Buru Rekom PSI
"Dan ini memberikan semangat kepada saya, dan saya matur nuwun kepada PKB. Karena saya selalu katakan pembangunan Surabaya selama ini dengan kebersamaan," ujar Eri usai sidak di RS Surabaya Timur, Kamis (30/5/2024).
Eri optimistis rekomendasi dari partai lain akan segera turun. "Jadi insyaAllah kita tunggu beberapa hari lagi tunggu beberapa waktu lagi mungkin ada yang turun lagi," imbuhnya.
Dia mengungkapkan, pembangunan Kota Surabaya tidak bisa mengandalkan peran pemerintah, namun juga harus dilaksanakan bersama elemen masyarakat.
Pemkot Surabaya dan DPRD merupakan bagian tidak terpisahkan ketika menurunkan stunting, kemiskinan, dan segala permasalahan kota Surabaya.
"Bagaimana DPRD dan Pemkot Surabaya selalu menjadi satu bagian. Dan terbukti, kemiskinan turun drastis, stunting turun drastis, infrastruktur rumah sakit terbangun luar biasa," kata dia.
Baca Juga: Chery Usung Mobil-mobil Unggulannya di IIMS 2024
Pihaknya berkomitmen membangun kerja sama dengan seluruh partai politik untuk gotong-royong membangun Surabaya.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Bule Ngamuk di Bali Positif Narkoba, DPR Geram: Kenapa Malah Dideportasi?
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani